SOLOPOS.COM - Ribuan orang memadati kawasan Alun-alun Ponorogo untuk melihat Parade Reog Obyog, Sabtu (2/9/2017) sore. (Abdul Jalil/JIBI/Madiunpos.com)

Sebanyak 40 dadak merak dan puluhan penari jathil serta bujang ganong tampil dalam Parade Reog Obyog.

Madiunpos.com, PONOROGO — Agenda Festival Reog Nasional tahun 2017 akan segera digelar pertengahan bulan September mendatang.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Untuk mempersiapkan festival reog terakbar itu, Pemkab Ponorogo menggelar Parade Reog Obyog di alun-alun setempat, Sabtu (2/9/2017) sore.

Sebanyak 40 dadak merak, 40 penari bujang ganong, dan 80 penari jathil mengikuti gelaran itu. Ribuan orang pun memadati kawasan alun-alun untuk melihat kesenian khas Ponorogo itu.

Secara bersama-sama, 40 dadak merak itu ditampilkan 40 penari di tengah kerumunan massa. Pembawa dadak merak ini menari sesuai alunan musik yang mengiringi.

Ketua Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) Ponorogo, Muhammad Anam, mengatakan Parade Reog Obyog ini digelar sebagai persiapan untuk gelaran akbar festival reog nasional yang biasanya diikuti puluhan kelompok reog dari berbagai daerah. Kegiatan ini baru digelar kali pertama dengan melibatkan puluhan grup reog.

“Ini merupakan pemanasan sebelum festival reog nasional digelar. Kegiatan ini juga untuk mengukuhkan tarian reog yang tidak dapat dilepaskan dari Ponorogo,” ujar dia, Sabtu.

Mengenai festival reog nasional, pihaknya mengaku tahun ini akan ada perubahan konsep dibandingkan tahun lalu.

“Pasti ada perubahan, untuk detailnya menunggu kesiapan dari panitia pusat untuk menjelaskannya,” ujar Anam.

Seorang warga, Sri Wahyuni, mengatakan tertarik melihat gelaran parade reog ini karena ada banyak dadak merak yang ditampilkan. Dia datang ke alun-alun bersama anak dan beberapa saudaranya.

Meski kerap menonton gelaran seni reog, Sri mengaku tidak pernah bosan dan menganggap setiap pertunjukan ada sesuatu yang berbeda. Dia menunggu gelaran festival reog nasional yang biasanya diikuti puluhan grup reog dari berbagai daerah.

“Kalau ada gelaran reog, saya sering datang. Apalagi gelaran yang pesertanya banyak seperti ini,” ujar warga Kauman ini.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya