SOLOPOS.COM - Kendaraan roda empat dan dua antri di loket TPR Pantai Glagah (Switzy Sabandar/JIBI/Harian Jogja)

Harianjogja.com, KULONPROGO-Objek wisata Pantai Glagah masih jadi andalan wisatawan dalam kota. Terbukti, antrean kendaraan roda dua yang mengular sejak Selasa (29/7/2014) pagi didominasi plat nomor dalam kota. Sedangkan kendaraan roda empat yang mengunjungi objek wisata pantai di Kecamatan Temon ini kebanyakan berasal dari Jawa Tengah.

Data yang dihimpun dari tempat pemungutan retribusi (TPR) Pantai Glagah pada hari kedua Lebaran sampai dengan pukul 11.00 WIB menyebutkan, jumlah pengunjung sudah mencapai 2.500-an orang.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

“Ini baru pengunjung yang datang ke Glagah dari pukul 09.00 sampai 11.00 WIB,” ujar Agus Sudibyo, koordinator TPR Glagah kepada Harianjogja.com.

Kendati demikian, ia belum dapat memprediksi, ada atau tidaknya kenaikan jumlah kunjungan.

“Baru bisa dilihat nanti sore, kalau tahun lalu sekitar 5.000 orang,” tandasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya