SOLOPOS.COM - Air Terjun Jumog di Karanganyar (Bony Wicaksono/JIBI/Solopos)

Anda suka wisata alam dengan panorama yang ciamik dengan biaya murah? Anda patut mengunjungi Air Terjun Jumog yang terdapat di Desa Berjo, Kecamatan Ngargoyoso, Karanganyar. Objek wisata alam ini berjarak sekitar 40 km dari Kota Solo. Dari arah Solo, Anda dapat mengambil jalur Solo-Tawangmangu.

Sesampainya di pertigaan di Karangpandan, ambil jalur ke kiri menuju Ngargoyoso.
Anda tak perlu repot karena ada petunjuk rambu-rambu lalu lintas yang mengarahkan ke Air Terjun Jumog. Di objek wisata itu, Anda akan disuguhi pemandangan alam yang elok dengan air terjun yang mengalir dari lereng Gunung Lawu. Namun, Anda harus berjalan kaki melewati jalan setapak berbentuk tangga dari area parkir kendaraan bermotor.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Jika Anda ingin berbasah ria, Anda bisa melepaskan penat dengan bermain air di Air Terjun Jumog. Beberapa fasilitas lainnya yang ditawarkan seperti area permainan anak, kolam renang, dan rest area. Anda dan keluarga dapat bersantai dengan keluarga sambil bermain air atau hanya menikmati udara segar Gunung Lawu.

Setelah asyik bermain air, tentunya Anda akan merasa lapar. Tak perlu khawatir, Anda dapat mencicipi berbagai menu makanan yang disiapkan sederet warung makan di sekitar lokasi.

Jika ingin bersantai lebih lama, sejumlah homestay juga bisa jadi jujugan. Homestay itu kebanyakan ada di pinggir jalan menuju Air Terjun Jumog.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya