SOLOPOS.COM - Sekretaris Daerah Pemprov Jateng, Sri Puryono (tengah) menerima piala juara pertama Penghargaan Efisiensi Energi Nasional (PEEN) 2016 di Hotel Bidakara, Kamis (4/8/2016) malam. (JIBI/Semarangpos.com/Istimewa)

Wisata Jateng akan makin semarak dengan hadirnya Jateng Park di Pengaron, Kabupaten Semarang.

Semarangpos.com, SEMARANG — Setelah terkatung-katung tanpa kepastian, akhirnya proses pembangunan proyek Jateng Park di Wana Wisata Pengaron, Kabupaten Semarang dipastikan akan berjalan dalam waktu dekat ini.

Promosi Safari Ramadan BUMN 2024 di Jateng dan Sulsel, BRI Gelar Pasar Murah

Sekretaris Daerah Jateng Sri Puryono menyebutkan proses ground breaking atau peletakan batu pertama proyek wisata yang berlokasi di Desa Pengaron, Ungaran Barat, Kabupaten Semarang itu bakal dilaksanakan September mendatang.

“Pembangunannya jadi dong. Dari hasil rapat terakhir memutuskan ground breaking Jateng Park dilakukan September nanti,” jelas Sri saat dijumpai Semarangpos.com di sela acara peresmian program Toyota Organic Village di Desa Mlaten, Kecamatan Mijen, Demak, Rabu (8/3/2017).

Sri menambahkan saat ini antara Pemprov Jateng dan Perhutani sudah mencapai kesepakatan terkait pelaksanaan pembangunan taman safari mini yang berada di lahan seluas 500 ha itu. Perusahaan yang menangani proyek pembangunan itu pun sudah ditunjuk. Namun, Sri mengaku lupa nama perusahaan itu.

“Perusahaan sudah ada, regulasi juga sudah oke. Tinggal mengatur administrasi pelaksanaanya,” imbuh Sri.

Sebelumnya, pelaksanaan proyek pembangunan Jateng Park itu mengalami ketidakpastian menyusul belum adanya kesepakatan antara Pemprov Jateng dan Perhutani selaku pemilik lahan. Alhasil, pembangunan yang semula direncanakan pertengahan 2015 molor hingga sekarang.

Pembangunan yang molor ini bahkan sempat memunculkan wacana dari pihak DPRD Jateng agar proyek Jateng Park digeser ke Kecamatan Tuntang, Kabupaten Semarang. Namun, Sri menegaskan Jateng Park tetap akan berada di lokasi yang sudah ditetapkan, yakni di Wana Wisata Pengaron, Desa Susukan, Ungaran Barat.

“Tetap di situ. Wong sudah dibikinkan jalannya kok,” tegas Sri.

KLIK dan LIKE di sini untuk lebih banyak berita Semarang Raya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya