SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

<p>Solopos.com, WONOGIRI–Obyek Wisata Sendang Asri Waduk Gajah Mungkur (OWSA-<a title="WGM Wonogiri Jadi Lokasi Lomba Layangan Nasional" href="http://soloraya.solopos.com/read/20180425/495/911860/wgm-wonogiri-jadi-lokasi-lomba-layangan-nasional">WGM) Kabupaten Wonogiri</a> telah memiliki satwa baru, yakni empat ekor rusa tutul. Satwa tersebut didatangkan dari Kebun Binatang Gembira Loka, Daerah Istimewa Yogyakarta.</p><p>Kepala UPT Obyek Wisata Kabupaten Wonogiri, Pardiyanto saat dihubungi <em>Solopos.com</em>, Kamis (10/5/2018) mengatakan rombongan kendaraan <a title="Pengunjung Dapat 11 Jahitan Gara-Gara Diseruduk Rusa Taman Balekambang Solo" href="http://viral.solopos.com/read/20180423/486/912212/pengunjung-dapat-11-jahitan-gara-gara-diseruduk-rusa-taman-balekambang-solo">pembawa rusa</a> tutul berangkat dari Gembira Loka pada Rabu (9/5/2018) sekitar pukul 17.00 WIB. Mereka baru tiba di taman satwa OWSA-WGM sekitar pukul 20.00 WIB. Proses pengiriman dilakukan secara hati-hati karena membawa satwa yang dilindungi.</p><p>"Rusa tutul yang diberikan kepada Taman Satwa OWSA-WGM itu terdiri atas dua pejantan dan dua betina. Semuanya masih usia remaja, sekitar 1,5-2 tahun dan masih produktif. Dengan demikian, taman satwa tersebut kini mempunyai empat ekor rusa tutul dan 18 ekor rusa timor. Rusa tutul ditempatkan di kandang bagian selatan, adapun rusa timor tepat berada di sebelah utaranya," ujar Pardiyanto.</p><p>Menurutnya, satwa-satwa tersebut sebenarnya bisa diberi label untuk mengetahui keturunannya. Satwa yang baru tiba bisa dilabeli F0, adapun keturunan pertamanya dilabeli F1 dan keturunan keduanya F2. Pihak OWSA- WGM <a href="http://soloraya.solopos.com/read/20180420/495/911771/korupsi-sumur-bor-wonogiri-berakhir-antiklimaks">Wonogiri</a> telah memiliki izin penangkaran rusa secara resmi sehingga saat label telah F3 maka satwa dapat diperjualbelikan dan dikonsumsi.</p><p>Menjelang bulan puasa dan liburan siswa sekolah jumlah pengunjung meningkat hingga 3.000 pengunjung sedangkan rata-rata dalam hari biasa berkisar antara 1.000 orang.</p>

Promosi Selamat! Direktur Utama Pegadaian Raih Penghargaan Best 50 CEO 2024

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya