SOLOPOS.COM - ilustrasi (JIBI/dok)

Harianjogja.com, BANTUL- Kepolisian Resor Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta, meminta masyarakat di daerah ini untuk mewaspadai kasus pencurian kendaraan bermotor saat perayaan malam pergantian tahun dan libur Tahun Baru 2014.

“Akhir-akhir ini kasus pencurian bermotor cukup marak, makanya kami imbau warga untuk lebih waspada agar tidak menjadi korban,” kata Kepala Kepolisian Resor (Kapolres) Bantul, AKBP Surawan, Selasa (31/12/2013).

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Menurut Kapolres, warga diimbau jangan menaruh kendaraan bermotor terutama roda dua di sembarang tempat maupun di tepi jalan tanpa pengawasan, karena umumnya pelaku pencurian memanfaatkan kelengahan pemilik kendaraan.

“Kami harap pemilik memperhatikan kunci kendaraan apakah sudah dipastikan terkunci, syukur-syukur menerapkan kunci ganda, karena beberapa waktu lalu kendaraan yang diparkir di sekitar masjid juga menjadi sasaran,” katanya.

Selain curanmor, kata dia pencurian dengan kekerasan (curas), maupun pencurian dengan pemberatan (curat) perlu diwaspadai mengingat selama liburan kasus kriminalitas tersebut banyak dilaporkan masyarakat, karena meresahkan.

“Seperti beberapa waktu lalu terjadi penodongan di Jalan Parangtritis, serta pencurian tas dengan memecah kaca mobil yang terpakir di tepi jalan, kami imbau warga untuk tidak menaruh barang berharga dalam mobil ketika ditinggal,” katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya