SOLOPOS.COM - Pemain Timnas Indonesia merayakan gol. (pssi.org)

Solopos.com, SOLO – Timnas Indonesia U-23 akan mengikuti turnamen Piala AFF U-23 2022 di Kamboja pada pertengahan Februari mendatang. Indonesia patut waspada mengingat kekuatan lawan yang merata.

Seperti diketahui, Timnas Indonesia U-23 tergabung di Grup B bersama Myanmar U-23, Laos U-23, dan Malaysia U-23. Di atas kertas, Malaysia menjadi lawan terberat Indonesia. Namun, Garuda Muda tak boleh meremehkan Myanmar dan Laos yang bisa saja membuat kejuatan.

Promosi Strategi Telkom Jaga Jaringan Demi Layanan Telekomunikasi Prima

Piala AFF U-23 2022 sendiri akan dilangsungkan pada 14-26 Februari 2022 mendatang. Indonesia telah melakukan persiapan dengan memanggil para pemain andalan. Mayoritas mereka adalah skuad runner up di Piala AFF 2020 lalu.

Baca Juga: Disebut Bakal Dinaturalisasi Timnas Indonesia, Ini Profil Cyrus Margono

Pratama Arhan dkk. tak boleh meremehkan lawan agar tak laju tak terganjal. Terlebih, Indonesia ditargetkan bisa mempertahankan gelar juara Piala AFF U-23. Berikut peta kekuatan lawan Timnas Indonesia U-23 di grup B Piala AFF U-23 seperti dilansir bisnis.com:

1. Laos

Laos pada turnamen kali ini akan diarsiteki oleh salah satu pelatih bertangan dingin, yaitu Michael Weiss. Weiss sendiri terkenal dengan caranya mengubah tim medioker menjadi kekuatan yang dapat menyulitkan tim-tim besar. Dalam laman resmi AFF, dirinya tidak sabar untuk mengarsiteki timnas Laos, apalagi Laos muda untuk AFF U-23.

“Kami memiliki visi yang sama untuk membawa sepak bola Laos ke level selanjutnya. Saya tidak sabar untuk membawa pengalaman saya kepada para pemain muda; melatih tim nasional, menurut pendapat saya, adalah posisi kunci untuk memajukan sepak bola kami,” ucap Weiss. Dengan adanya Weiss di kubu Laos, kekuatan dari negara ini di AFF U-23 nanti perlu diperhitungkan oleh Garuda Muda.

2. Myanmar

Berbeda dengan skuad seniornya, Myanmar muda selalu akan menyulitkan langkah-langkah tim besar. Untuk pemain sendiri, Myanmar dirumorkan akan diperkuat oleh Arthur Pha salah satu pemain yang abroad ke klub Segunda Division, CD Leganes.

Hal tersebut juga dikatakan oleh media lokal Myanmar Global New Ligth of Myanmar. Dalam berita tersebut, dikabarkan Arthur Pha akan bergabung dengan skuad asuhan Velizar Popov untuk mengikuti ajang Piala AFF U-23. Jika benar adanya, maka kekuatan Myanmar tidak dapat dianggap enteng pada gelaran ini.

Baca Juga: 8 Pemain Timnas Indonesia Positif Covid-19, Ini Kata Shin Tae-yong

3. Malaysia

Pada Piala AFF U-23 nanti, Garuda Muda akan bertemu dengan rival abadi mereka, Malaysia di babak grup. Pelatih Malaysia saat ini, Brad Maloney memanggil 30 orang pemain pada pagelaran ini dan hanya menyisakan sembilan muka lama di skuad Malaysia U-23.

Kesembilan pemain tersebut adalah Umar Hakeem Suhar Rezwan, Shafi Azswad Sapari, Faiz Amer Runnizar, Fahmi Daniel Mohd Zaaim, Azhad Harraz Arman, Nur Azfar Fikri Azhar, Syed Nasrulhaq Syed Bidin, T. Saravanan dan Aiman Afif Afizul. Sisa pemain lain yang dipanggil kali ini terdiri dari wajah-wajah baru serta beberapa pemain yang sebelumnya dipanggil ke pusat pelatihan, termasuk Wan Ahmad Kuzri Wan Ahmad Kamal yang berbasis di Amerika Serikat.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya