SOLOPOS.COM - Petugas memeriksa jenazah korban tenggelam, Widodo, 14, di rumahnya Dusun Pucanganom Kidul RT 002/RW 009, Desa Pucanganom, Kecamatan Giritontro, Wonogiri, Jumat (10/2/2017) malam. (Istimewa)

Warga tenggelam Wonogiri, pelajar SMP meninggal dunia setelah tercebur sungai.

Solopos.com, WONOGIRI — Seorang pelajar SMP, Widodo, 14, meninggal dunia setelah tenggelam di Sungai Kenteng, Dusun Pucanganom Kidul RT 002/RW 009, Desa Pucanganom, Kecamatan Giritontro, Wonogiri, Jumat (10/2/2017) sore.

Promosi Pegadaian Resmikan Masjid Al Hikmah Pekanbaru Wujud Kepedulian Tempat Ibadah

Korban merupakan warga Dusun Pucanganom Kidul RT 002/RW 009, Desa Pucanganom, Kecamatan Giritontro, Wonogiri.

Ekspedisi Mudik 2024

Kejadian bermula saat putra pasangan Sumadi, 55, dan Tuginem, 40, bermain di pinggir sungai bersama rekannya, Alfa, 7, Jumat sore pukul 16.00 WIB. Diduga karena kondisi pinggir sungai licin sehabis diguyur hujan, Widodo terpeleset dan tercebur ke sungai.

Camat Giritontro, Joko Waluyo, mengatakan Widodo tidak bisa naik ke permukaan air. “Korban jatuh ke sungai yang sedalam 2 m dan selebar 7 m tersebut. Pinggiran Sungai Kenteng memang licin dan curam. Alfa lalu berteriak meminta pertolongan. Kemudian datanglah Fakih, 12, yang kemudian menyelam dan mencoba menyelamatkan korban,” kata dia saat dihubungi, Sabtu (11/2/2017).

Joko melanjutkan saat Fakih berhasil membawa Widodo ke tepi sungai, korban diduga sudah dalam kondisi tak bernyawa. Keduanya lalu meminta bantuan Tugino, 46, dan Parwoto, 46, untuk membawa korban ke rumahnya.

“Lokasi kejadian terletak sekitar 500 m dari rumah korban. Korban lantas dimakamkan pada Sabtu pagi,” tambah Joko.

Kapolres Wonogiri, AKBP Ronald Reflie Rumondor, melalui Paur Humas Polres Wonogiri, Aiptu Iwan Sumarsono, mengatakan tidak ada tanda kekerasan di tubuh korban. “Jadi korban meninggal dunia murni karena tenggelam,” ujar dia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya