SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

SOLO — Warga RT 05/RW 16 Mojosongo, Jebres, Solo mengadakan tirakatan, Kamis (16/8/2012) malam menjelang peringatanHUT ke-67 Kemerdekaan RI di kampung setempat.

Promosi Selamat! Direktur Utama Pegadaian Raih Penghargaan Best 50 CEO 2024

Pada kesempatan itu, Ketua RT 05/RW 16, Supadmin, memaparkan soal kebersamaan, kegotongroyongan sekaligus keberhasilan pembagunan kampung selama satu tahun terakhir.

“Salah satu keberhasilan kita adalah dengan keberhasilan pengelolaan sampah, sehingga secara khusus dijadikan objek penelitian UNS,” papar Supadmin.

Di hadapan seluruh warga yang berjumlah sekitar 60 kepala keluarga itu, Supadmin juga membacakan amanat Walikota Solo Joko Widodo dalam rangka Malam Tirakatan menjelang Peringatan HUT Kemerdekaan RI.

Walikota berpesan, agar warga melanjutkan perjuangan para pahlawan. “Tentunya dengan karya nyata demi kesejahteraan kita semua. Pengorbanan para pahlawan jangan disiasiakan, mari kita lanjutkan dengan anteping tekat, tumuriting batin yang bersih dan bercahaya,” papar Walikota Jokowi seperti dibacakan Supadmin.Mulyanto/JIBI/SOLOPOS

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya