Rabu, 30 November 2011 - 09:50 WIB

Warga Patihan tewas gantung diri

Redaksi Solopos.com  /  Tutut Indrawati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Sragen (Solopos.com)–Kromo Semito, 80, warga Dukuh Ngloru RT 18, Desa Patihan, Kecamata Sidoharjo, Sragen nekat mengakhiri hidup dengan gantung diri di sebuah gubuk bekas tempat penimbunan makanan ternak tetangganya, Selasa (29/11/2011).

Korban nekat bunuh diri diduga disebabkan karena sakit menahun yang tak kunjung sembuh. Informasi yang dihimpun Espos di Mapolsek Sidoharjo, peristiwa nahas itu diketahui warga sekitar pukul 06.00 WIB.

Advertisement

Kapolres Sragen, AKBP Susetio Cahyadi melalui Kapolsek Sidoharjo, AKP Sutanto, kepada Espos, Selasa mengungkapkam gubuk tempat gantung diri itu milik Sugino, warga setempat.

“Korban gantung diri dengan menggunakan tali plastik sepanjang dua meter dan tinggi 1,5 meter. Posisi korban jongkok, lutut di tanah, tali masih terikat di leher. Korban dievakuasi warga setelah tim Polsek datang,” ujarnya.

Hasil identifikasi aparat Polsek dan tim medis Puskesmas Sidoharjo, tidak ditemukan tanda-tanda penganiayaan. Korban meninggal dunia murni disebabkan bunuh diri.

Advertisement

(trh)

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif