SOLOPOS.COM - Warga dan polisi di lokasi tempat ditemukannya GS yang meninggal tergantung di bengkel di Jagalan, Jebres, Solo pada Senin (22/2/2021) pagi. (Istimewa/Dok Polsek Jebres)

Solopos.com, SOLO —Seorang warga Jagalan, Jebres, Solo, berinisial GS, 55, ditemukan meninggal dunia dalam kondisi tergantung di bengkelnya pada Senin (22/2/2021) pagi. Korban diduga gantung diri karena depresi akibat sakit yang dideritanya selama beberapa waktu.

Bhabinkamtibmas Jagalan, Aipda Tarmuji, mewakili Kapolsek Jebres, Kompol Suharmono, mengatakan GS ditemukan tergantung menggunakan tali plastik. Ia kali pertama ditemukan tergantung oleh sang istri yang mencarinya. Lokasi bengkel tempat GS ditemukan tergantung tepat di kediamannya.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Kejadian itu kemudian diketahui warga lain yang lantas melaporkannya ke Polsek Jebres. Polsek berkoordinasi dengan Tim Inafis Satreskrim Polresta Solo untuk olah TKP.

Ekspedisi Mudik 2024

Baca juga: Pasien Covid-19 Ketakutan & Frustasi, RSBK Solo Pasang Terali

“Keluarga menolak visum, jenazah langsung dibawa ke rumah duka,” papar Tarmuji.

Ia menambahkan dalam pemeriksaan awal, tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan maupun penganiayaan ditubuh GS. Dari keterangan sejumlah warga, dalam beberapa waktu terakhir, GS sering mengeluhkan sakit kepala dan asam lambung parah yang ia derita.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya