SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Sukoharjo (Espos)–Warga Desa Transang, Kecamatan Gatak, Rabu (28/4) pagi digegerkan dengan penemuan mayat yang mengapung di parit di timur Dukuh Mlambong desa setempat.

Keterangan yang dihimpun Espos, menyebutkan, mayat yang belakangan diketahui bernama Sujiyono, 23, warga Jl Taman Siswa RT 02/RW I Ngrandu, Kauman, Ponorogo, Jawa Timur itu kali pertama ditemukan oleh salah seorang warga, Sutiarso saat hendak menuju sawahnya sekitar pukul 07.30 WIB.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Namun, begitu melintas di dekat parit Sutiarso melihat sesosok tubuh mengapung dengan posisi terlentang ke selatan sembari memegang slayer. Saat ditemukan, korban mengenakan celana panjang dan kaus oblong berwarna hitam. Adapun ciri-cirinya bertubuh kurus dan rambaut pendek hitam.

Seketika itu juga Sutiarso langsung melaporkan kejadian tersebut kepada perangkat desa dan melaporkan kejadian tersebut ke pihak kepolisian. Kaar penemuan mayat itu seketika langsung menyedot perhatian masyarakat yang penasaran ingin melihat.

Jenazah Sujiyono berhasil dievakuasi sekitar pukul 08.00 WIB setelah aparat kepolisian datang. Dari pakaian yang dikenakan korban ditemukan kartu identitas sehingga identitasnya langsung terkuak. Selain kartu identitas, di saku celana korban juga ditemukan buku tabungan.

Kapolres Sukoharjo AKBP Suharyono  melalui Kapolsek Gatal AKP LA Amani membenarkan kejadian tersebut. Kendati begitu pihaknya mengaku masih melakukan penyelidikan untuk memastikan sebab akibat kematian korban.

“Memang ada penemuan mayat. Tapi sejauh ini belum bisa dipastikan penyebab kematiannya sebab masih dalam proses penyelidikan, untuk memastikan jenazah langsung di bawa ke Labfor,” katanya kepada wartawan.

ufi

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya