SOLOPOS.COM - Dua truk molen muatan cor beton terlibat kecelakaan di Jalan Raya Karangpandan-Ngargoyoso tepatnya di Desa Girimulyo, Kecamatan Ngargoyoso pada Senin (19/4/2021). (Solopos.com/Sri Sumi Handayani)

Solopos.com, KARANGANYAR – Dua truk molen cor beton mengalami kecelakaan di jalan raya Ngargoyoso-Karangpandan, Senin (19/4/2021). Sebelum meengetahui kejadian itu, warga setempat mengaku sempat mendengar bunyi klakson panjang.

“Sebelum kejadian itu saya mau keluar dari rumah. Saya lihat teman saya lagi muat teh. Enggak lama itu dengar suara klakson-klakson panjang. Lalu ada suara ‘duor’ itu di timur masjid,” ujar pemilik depot isi ulang air mineral Angel Tirta, Supri, saat berbincang dengan Solopos.com di lokasi kejadian.

Promosi Acara Gathering Perkuat Kolaborasi Bank Sampah Binaan Pegadaian di Kota Padang

Baca juga: 2 Truk Molen Kecelakaan di Ngargoyoso, 1 Sopir Sempat Kejepit

Supri menduga dua truk molen itu sudah terlibat kecelakaan sebelum akhirnya terparkir di lokasi kejadian. Dia menduga kecelakaan terjadi 50 meter dari lokasi dua truk berhenti di kebun warga.

“Jadi truk belakang itu kemungkinan sudah menabrak truk depannya dari jauh. Kemungkinan ada 50 meter dari lokasi dua truk itu berhenti. Lalu masuk kebun,” tuturnya.

Kecelakaan itu terjadi saat kedua truk molen sama-sama melaju dari timur ke barat atau dari arah Karangpandan ke Ngargoyoso. Posisi truk berpelat BE 9359 EV melaju di depan. Sedangkan di belakangnya ada truk lain berpelat F 9848 FD.

Baca juga: Sate Jamu: Kuliner Daging Anjing Populer di Solo yang Sempat Menipu

Diduga Rem Blong

Polisi menduga kecelakaan itu terjadi akibat rem di kendaraan yang melaju di belakang tersebut blong, sehingga menyeruduk truk di depannya.

Pengemudi truk berpelat nomor F 9848 FD merupakan warga Desa Gilirejo, Kecamatan Wonosamodro, Kabupaten Boyolali, bernama Untung Slamet, 36. Pengemudi truk lainnya berpelat nomor BE 9359 EV adalah Suugiyo, 49,  warga Desa Malanggaten, Kecamatan Kebakkramat, Kabupaten Karanganyar.

Baca juga: Guede Banget! Umbi Porang di Wonogiri Ini Beratnya Capai 13,4 Kg

Kapolsek Ngargoyoso, AKP Yulianto, mewakili Kapolres Karanganyar, AKBP Muchammad Syafi Maulla, menuturkan tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan dua truk molen tersebut.

“Tidak ada korban jiwa. Hanya kerugian material Rp40 juta. Truk yang melaju di depan itu rusak bagian depan dan belakang. Truk yang melaju di belakang itu rusak bagian depan. Dua truk melaju dari arah timur menuju barat atau dari Karangpandan menuju Ngargoyoso. Setelah sampai di lokasi, truk molen belakang mengalami rem blong dan menabrak truk molen depannya,” ungkap dia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya