SOLOPOS.COM - Raline Shah menjadi Brand Ambassador Wardah yang dikenalkan di Hyatt Regency, Sleman, Jumat (16/10/2016) malam. (Foto Istimewa)

Wardah memperkenalkan barand ambassadir terbarunya yakni Raline Shah ke Jogja

Harianjogja.com, SLEMAN—Perkembangan bisnis Wardah dinilai memuaskan karena mampu tumbuh 45% per tahun. DIY merupakan salah satu daerah potensial yang turut mendukung pertumbuhan bisnis brand kosmetik tersebut.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Public Relation Wardah Suci Hendrina mengatakan, penerimaan masyarakat terhadap produk ini sangat baik. Wardah sudah menjadi pemimpin pasar. Sejak didirikan 1995, Wardah ingin menjadi inspirasi bagi masyarakat Indonesia.

Ekspedisi Mudik 2024

“Untuk menjaga pasar, kami mengokohkan diri sebagai pionir kosmetik halal dan terus membuat produk yang dibutuhkan konsumen,” kata dia kepada wartawan di sela-sela Media Gathering dan Kampanye Earth, Love, Life di Hyatt Regency, Sleman, Jumat (14/10/2016) malam.

Pertumbuhan ini didukung penjualan yang baik di daerah-daerah besar termasuk DIY. Ia mengungkapkan, tren penjualan di setiap kota menunjukkan peningkatan. Dalam perjalanan bisnisnya, Wardah telah memiliki 30 pusat distribusi untuk memastikan penetrasi produk Wardah.

Produk ini juga telah  melakukan lebih dari 100 beauty class per bulan dan memiliki lebih dari 4.500 beauty advisor atau karyawan di seluruh Indonesia.

Wardah saat ini sudah memiliki lebih dari 22.000 outlet dan memiliki pelanggan 10 juta pelanggan setia yang menggunakan produk kecantikan dan kesehatan kulit Wardah.  “Setiap tahun, kami memproduksi lebih dari 80 juta produk,” kata dia.

Dalam acara media gathering tersebut, Wardah mengenalkan sosok brand ambassador yang baru yakni Raline Shah. Public Relation Wardah Elsa Maharani mengungkapkan, Raline Shah dianggap sebagai sosok penuh inspirasi. Wardah dan Raline memiliki visi dan misi yang sama untuk memberikan nilai positif.

“Dengan bergabungnya Raline Shah kami harapkan bisa memberikan kontribusi yang besar. Ke depannya, kami akan sering melakukan kegiatan bersama,” kata dia.

Raline Shah menilai, momen tersebut merupakan momen yang istimewa. Ia memandang Wardah sebagai produk yang dicintai begitu banyak wanita di Indonesia. Membawa nama besar Wardah merupakan tantangan besar. Namun, ia optimistis bisa menjalankan tugasnya dengan baik.

“Kami memiliki visi dan misi yang sama. Akan ada banyak kegiatan untuk pengembangan tiga elemen Wardah yakni earth, love, dan life,” ujar dia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya