Minggu, 19 Juni 2011 - 12:00 WIB

Wanita Indonesia dipancung di Arab Saudi

Redaksi Solopos.com  /  Aksara Solopos  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Riyadh [SPFM], Tenaga kerja wanita asal Indonesia dilaporkan telah dieksekusi pancung di Arab Saudi pada Sabtu (18/6). Laman alriyadh.com menulis Ruyati binti Saboti Saruna dipancung di Mekah lantaran terbukti bersalah  membunuh wanita Saudi, Khairiya binti Hamid Mijlid. Pernyataan resmi Kementerian Dalam Negeri Arab Saudi mengungkapkan wanita Indonesia itu telah mengakui kejahatannya. Hukuman tersebut sebagai tindak lanjut keputusan Mahkamah Agung Arab Saudi.

Belum diketahui motif pembunuhan yang dilakukan Ruyati. Beberapa media resmi Arab hanya melaporkan wanita asal Indonesia bersalah membunuh dengan menyerang korbannya berulang kali pada kepala dan menikan bagian leher menggunakan golok.

Advertisement

Hukum pancung sejatinya ditentang dunia. Misalnya, Amnesty Internasional telah lama mengutuk penggunaan hukuman pancung di Arab Saudi. Namun eksekusi serupa terus berlangsung. Selama 2011 ada 27 orang yang terkena pancung yang mayoritas warga negara asing. [tempo/lia]

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Kata Kunci :
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif