SOLOPOS.COM - Hologram Wali Kota Semarang Hendrar Prihadi. (Today.line.me)

Wali Kota Semarang Hendrar Prihadi mempunyai tiruan berupa hologram di Balai Kota.

Semarangpos.com, SEMARANG – Wali Kota Semarang Hendrar Prihadi hadir dalam wujud hologram di Kantor Pelayanan Terpadu Satu Atap, Lantai I Gedung Balai Kota Semarang, Jl. Pemuda No. 148, Sekayu, Semarang Tengah, Kota Semarang, Jawa Tengah (Jateng). Dalam bentuk hologram tersebut, Hendi—sapaan akrab Hendrar Prihadi—memperkenalkan Kota Semarang kepada masyarakat.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

“Banyak yang menarik di Kota Semarang. Ada Sam Po Kong, ada Lawang Sewu, ada Kota Lama. Ada juga tempat religi seperti Masjid Agung Jawa Tengah, wihara, dan pagoda,” begitu ucap wali kota Semarang dalam bentuk hologram.

Pengguna akun Facebook Agus Widyanto yang mengunggah rekaman video hologram Hendi yang ia temui di Balai Kota Semarang, Senin (27/3/2017), lalu mengungkapkan rasa kagumnya. “Wali kota Semarang dikloning. Untuk menyapa warga dan masyarakat, sosok Mas Hendi dikloning. Keren juga kota lumpia sekarang,” tulis tokoh gaek pers Jateng itu pada keterangan rekaman video yang diunggahnya.

Hadirnya Hendi dalam bentuk hologram itu pun menuai respons positif dari publik pengguna Internet (netizen). “Semarang Hebat, menuju milenium baru,” puji pengguna akun Facebook Andreas BW.

“Wah keren, neng ndi kui mas,” tulis pengguna akun Facebook Dyas Utamiana.

Hadirnya sang wali kota dalam bentuk hologram itu adalah wujud dari usaha Kota Semarang demi menjadi Smart City. Kota Semarang merupakan salah satu kota percontohan Smart City di Indonesia. Hologram Hendi itu kadang kala berkeliling kota menyapa para pelajar di sekolah-sekolah. (Ginanjar Saputra/JIBI/Semarangpos.com)

KLIK dan LIKE di sini untuk lebih banyak berita Semarang Raya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya