SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Semarangpos.com, SEMARANG — Wali Kota Semarang Hendrar Prihadi terbang ke Palu, Sulawesi Tengah untuk menyemangati para sukarelawan yang membantu penanganan dan korban bencana gempa bumi dan tsunami di wilayah setempat.

Kepala Bagian humas dan Protokol Sekretariat Daerah kota Semarang, Wingi Wiyarso di Kota Semarang, Jawa Tengah, menyebutkan Hendi—sapaan akrab Hendrar Prihadi—tiba di Palu, Sulteng, Kamis (18/10/2018). Di Palu, Hendi bergabung bersama puluhan sukarelawan, khususnya dari Semarang yang telah menangani korban bencana dan mengunjungi sejumlah tempat pengungsian.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Wali kota, sebut dia, juga memberikan apresiasi dan motivasi kepada para sukarelawan atas kepedulian yang telah mereka berikan membantu penanganan bencana selama hampir dua pekan ini. Kedatangan Hendi ke Palu, jelasnya, merupakan bagian dari komitmennya untuk ikut terlibat aktif dalam pemulihan pascabencana yang terjadi di Palu, Donggala, dan Sigi.

Tak datang dengan tangan kosong, kata dia, wali kota Semarang sampai di Palu dengan membawa dana bantuan Rp2,75 miliar dari hasil partisipasi seluruh masyarakat Kota Semarang. Hendi, melalui keterangan tertulis, menyampaikan pada hari ini juga langsung menyerahkan dana bantuan tersebut untuk membantu meringankan beban masyarakat yang menjadi korban bencana.

“Tidak besar memang, tetapi harapannya bisa membantu meringankan beban sedulur-sedulur di sini. Kami lihat masih banyak puing bangunan berserakan dampak dari gempa yang terjadi,” tambahnya.

Dana sebesar itu, kata dia sebesar Rp1,75 miliar diserahkan kepada Pemerintah Kota Palu, kemudian Rp500 juta melalui BPBD Sigi, dan Rp500 juga diberikan untuk pemerintah Donggala. “Dana tersebut kami salurkan untuk penanganan bencana sebesar Rp1,75 miliar kepada Pemkot Palu yang diterima Mas Pasha selaku wawali, Rp500 juta melalui BPBD Sigi, dan Rp500 juta untuk Donggala,” terangnya.

Para sukarelawan asal Semarang yang membantu penanganan bencana di Palu menyampaikan rasa terima kasihnya atas perhatian dan dukungan yang diberikan Hendi selaku wali kota. Kedatangan Hendi, diakui Koko, salah satu sukarelawan merupakan dukungan moral yang besar bagi sukarelawan, khususnya asal Kota Semarang yang berjumlah 43 orang.

KLIK dan LIKE di sini untuk lebih banyak berita Semarang Raya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya