SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

SOLO–Sebanyak 96% wajib pajak (WP) di Kelurahan  Joyosuran, Pasar Kliwon, Solo  adalah mereka yang tergolong di kelas ekonomi menengah ke bawah. Sementara, WP dari kelas ekonomi menengah ke atas atau dengan nilai pajak di atas Rp2 juta/ orang hanya 4% .

Kasi Tata Pemerintahan Kelurahan, Joyosuran, Hariyoseno mengungkapkan selama ini warga kelas menengah ke bawah di Kelurahan Joyosuran selalu menempati urutan pertama dari jumlah pembayar pajak.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Hal itu telihat dari total 2.056 WP di Joyosuran, sebanyak 1.975 WP lainnya adalah warga dengan nilai pajak di bawah Rp2 juta/ orang. Sementara, 81 WP lainnya adalah dari golongan kelas ekonomi ke atas.

Ekspedisi Mudik 2024

“Dari data tersebut, akan segera kami sampaikan Surat Pemberitahuan Pajak Terutang Pajak Bumi dan Bangunan (SPPT-PBB) kepada para wajib pajak,” ujarnya kepada Solopos.com, Senin (19/3/2012).

Hariyoseno menaksir, jumlah pajak yang terkumpul dari warga Joyosuran 2012 bisa mencapai Rp708 juta. Target tersebut bisa direalisasikan dengan asumsi mendapatkan bantuan dari masing-masing ketua RT setempat untuk turut menagih kepada WP.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya