SOLOPOS.COM - Marshanda. (Tangkapan layar Youtube Marshed)

Solopos.com, SOLO-Sempat bikin heboh lantaran dikabarkan hilang di Los Angeles, Amerika Serikat atau AS, ternyata waktu itu Marshanda dijebloskan ke rumah sakit jiwa atau RSJ tanpa kemauan dia. Kok bisa? Simak ulasannya di kabar artis ini.

Sebagaimana diketahui beberapa waktu lalu, pemeran sinetron Bidadari ini dilaporkan hilang oleh sahabatnya, Sheila. Tak lama kemudian Marshanda yang menderita bipolar tersebut ditemukan.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Namun pihak keluarga membantah kabar yang menyebutkan bahwa Caca, sapaan akrabnya, hilang di AS. Sang adik, Alyssa Ramadhani, dalam jumpa pers yang diadakan secara virtual, menjelaskan dirinya masih berkomunikasi dengan ibunda Sienna Kasyafani tersebut. “Orang dinyatakan hilang kalau tidak bisa ditemukan lebih dari 24 jam, sedangkan kami tidak pernah tidak komunikasi dengan kak Caca lebih dari 24 jam,” ucap Alyssa Ramadhani.

Baca Juga: Marshanda Mengalami Manic Episode, Kenali Gejalanya

Ekspedisi Mudik 2024

Namun ternyata fakta baru terungkap, Marshanda menceritakan dirinya dijebloskan di RSJ saat dikabarkan menghilang di AS itu. Fakta itu diungkapkannya melalui kanal Youtube-nya, Marshed.

“Waktu di sana, gue mainlah ke pantai. Gue tinggalin semua HP gue di Air BnB gue. Karena gue nggak ingin di-trace, ingin ngerasain main ombak, ombak menerpa gue,” tuturnya dikutip dari kanal Youtube Marshed pada Jumat (5/8/2022).

Lantaran Caca tak bisa dihubungi, Sheila panik dan menghubungi 911. Lagi asyik bermain di pantai, Marshanda pun dibuat kaget dengan kehadiran petugas 911.  “Datenglah ambulans. Dan ambulans itu yang nelfon Sheila atau David, mereka pasangan suami istri.  Pertama ambulans lalu 911. Gue ditanyai are you okay, what is your name, sekarang ada dimana, umur pekerjaan elo apa, di LA udah berapa hari, dan sebagainya untuk membuktikan gue baik-baik aja. Ya gue bisa jawab itu semua,” tuturnya.

Baca Juga: Keluarga Bantah Marshanda Hilang di AS, Ini yang Sebenarnya Terjadi

Namun lantaran petugas medis belum percaya, Marshanda pun mempersilakan mereka untuk mengecek di Iphone miliknya. “Elo kalo worry ama gue di Iphone gue tu ada fitur yang namanya emergency atau help ID. Lalu mereka pada buka, disitu isinya ada penjelasan gue healing my breast tumor. Tapi gue nggak nuliskan gue ada riwayat  bipolar. Nah tapi di bagian medication itu ada obat-obatan penenang, obat untuk depresi, itulah yang membuat mereka membawa gue ke mental health facility,” tuturnya.

Gara-gara dijebloskan di RSJ AS itu, Marshanda benar-benar terisolasi tidak bisa terhubung ke dunia luar. “Gue dibawa ke mental health facility, semua orang ga bisa mengakses gue termasuk nyokap dan adik gue. Sheila dan David juga nggak say sorry,” tuturnya.

Marshanda tak bisa berbuat banyak. Dia pasrah harus ditempatkan di rumah sakit jiwa selama dua pekan dari 27 Juni hingga 11 Juli 2022.”Nyokap ama adik gue nelpon cuma dua kali,” kata Marshanda.

Baca Juga: Sempat Dikabarkan Hilang di AS, Marshanda Akhirnya Beri Penjelasan

Satu hal yang membuat Marshanda jengkel, Sheila dan suaminya, David, tak meminta maaf atas kejadian tersebut. Terlebih, Caca juga harus membayar tagihan biaya rumah sakit. Padahal berada di sana bukan kemauannya.

Gara-gara dijebloskan ke RSJ di AS, Marshanda mengaku mengalami banyak kerugian. “Gue ditagih US$20.000 lebih. Sheila ama David nggak mau bertanggung jawab juga dengan itu,” kata Marshanda.

Selain itu Marshanda curhat kerugian lain yang dialaminya yaitu batal mengisi 4 acara yang menjadikannya sebagai pembicara. “Terus 3-4 webinar yang gue jadi pembicara itu semua di-cancel,” tuturnya.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya