SOLOPOS.COM - Gal Gadot. (Istimewa)

Solopos.com, JAKARTA–Artis Hollywood Gal Gadot akhirnya mengakui pernah diancam sutradara Joss Whedon. Sebelumnya pemeran Wonder Woman ini tak banyak bicara setelah aktor pemeran Cyborg, Ray Fisher, buka suara soal Whedon.

Gal Gadot membenarkan dirinya diancam oleh Joss Whedon bila ia enggan melakukan hal yang diinginkan. Whedon langsung memperingatkan Gal Gadot untuk berhati-hati dengan kariernya di masa depan.

Promosi Mimpi Prestasi Piala Asia, Lebih dari Gol Salto Widodo C Putra

“Dia mengancam karier yang saya miliki dengan mengatakan jika saya melakukan sesuatu, dia akan membuat karier saya sengsara,” ungkap Gal Gadot terkait ancaman Joss Whedon dalam wawancaranya dengan surat kabar Israel seperti melansir detikcom, Senin (10/5/2021).

Ekspedisi Mudik 2024

Pengakuan Gal Gadot pernah diancam Joss Whedon itu memperkuat ucapan seorang sumber yang membocorkan apa yang dialaminya di set pengambilan gambar Justice League di rentang tahun 2016-2017. Sumber tersebut mengungkapkan bagaimana Gal Gadot khawatir dengan versi revisi film tersebut usai Zack Snyder hengkang di tengah proses Justice League yang lama.

Baca Juga: Kehadiran Nissa Sabyan dan Ayus ke Rumah Iis Dahlia Tuai Cibiran Warganet

“Gal Gadot memiliki banyak kekhawatiran pada revisi film tersebut yang akan berpengaruh pada perannya. Ada bentrokan dan Joss Whedon membuat Gadot melakukan adegan yang yang tak disukai sang aktris,” ungkap sumber tersebut.

Sebelumnya, Ray Fisher mengungkapkan bagaimana tingkah Joss Whedon yang semena-mena. Sang aktor menyebut Joss Whedon membawa lingkungan yang tak menyenangkan di lokasi syuting.

“Joss Whedon sangat kesal pada orang-orang, karena tidak terlalu menyukai Avengers: Age of Ultron,” ungkap Fisher merujuk pada film Marvel terakhir yang disutradarai oleh Joss Whedon.

Baca Juga: Paras Bella Hadid Sesuai Face Golden Ratio, Apa Maksudnya?

Apa yang diungkapkan Ray disambut baik oleh Gal Gadot beberapa waktu lalu. “Saya senang Ray keluar dan mengungkapkan kebenarannya,” kata Gadot kepada The LA Times beberapa bulan lalu.

“Saya tidak berada di sana bersama para pria ketika mereka melakukan pengambilan gambar dengan Joss Whedon tapi saya memiliki pengalaman saya sendiri dengan [dia], yang bukan yang terbaik,” beber Gal Gadot.

Hingga kini belum ada pernyataan dari Joss Whedon perihal tudingan yang dilontarkan kepadanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya