SOLOPOS.COM - Petugas PLN menurunkan balon udara yang nyangkut di tiang listrik di Gonilan, Kartasura, Sukoharjo, Kamis (20/5/2021) malam. (Istimewa-dok. Polsek Kartasura)

Solopos.com, SUKOHARJO -- Warga Gonilan, Kecamatan Kartasura, Kabupaten Sukoharjo, Jawa Tengah, mendadak dihebohkan dengan balon udara yang nyangkut di tiang listrik wilayah setempat pada Kamis (20/5/2021) malam.

Beruntung balon udara tersebut tidak menyebabkan korsleting. Kapolsek Kartasura AKP Indra Romantika Hamiadianto mengatakan menerima laporan adanya balon udara yang tersangkut di tiang listrik di wilayah RT001 RW004 Desa Gonilan pada pukul 20.30 WIB.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

"Setelah menerima laporan kami langsung ke lokasi. Kami lihat saat itu balon udara sudah dalam kondisi nyangkut di tiang listrik," kata Kapolsek Kartasura kepada Solopos.com, Jumat (21/5/2021).

Baca juga: Duh, Tumpukan Pasir untuk Bangun Rumah di Kartasura Makan Korban

Lantaran khawatir terjadi korsleting, Polisi menghubungi pihak PLN untuk ikut membantu proses evakuasi balon udara yang menyangkut di tiang listrik.

Dua petugas PLN dikerahkan untuk menurunkan balon udara tersebut. Setidaknya membutuhkan waktu sekitar 30 menit untuk menurunkan balon udara itu.

"Kami melibatkan petugas PLN untuk menurunkan balon udara supaya tidak terjadinya korsleting," katanya.

Baca juga: Baru 9 Persen Penduduk Sukoharjo Divaksin Covid-19, Vaksinasi Lansia Dikebut

Beruntung dalam kejadian ini tidak menyebabkan korsleting atau hubungan arus pendek listrik. PLN juga tidak melakukan pemadaman listrik di wilayah Kartasura saat proses menurunkan balon udara tersebut.

Namun kondisi ini sempat menghebohkan warga setempat. Warga khawatir kasus balon udara meledak seperti di wilayah lain terjadi di sana.

Baca juga: Ini Loh Kerusakan Underpass Makamhaji Sukoharjo yang Dikeluhkan Masyarakat

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya