SOLOPOS.COM - Ilustrasi zona merah Covid-19. (Freepik)

Solopos.com, SOLO – Wilayah Kota Solo, Karanganyar, dan Wonogiri masih bertahan dalam kategori zona merah Covid-19 setelah dua pekan pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM). Hal ini menandakan penambahan kasus Covid-19 di ketiga wilayah tersebut masih tinggi meski PPKM telah dilakukan.

Fakta tersebut diperoleh berdasarkan peta zonasi Covid-19 yang diperbarui Satgas Penanganan pusat per Minggu (24/1/2021). Pada pekan sebelumnya ada empat wilayah di Soloraya yang termasuk zona merah Covid-19, yaitu Solo, Wonogiri, Karanganyar, dan Sragen. Tetapi pada pekan ini Sragen turun status menjadi zona oranye Covid-19.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Selain Sragen, wmpat wilayah lain di Soloraya yaitu Sukoharjo, Klaten, dan Boyolali, juga termasuk kategori zona oranye Covid-19. Artinya risiko penularan Covid-19 di empat wilayah tersebut masih tinggi, namun bisa dikendalikan.

Baca juga: Covid-19 Gaspol! Solo, Wonogiri, Karanganyar & Sragen Masih Zona Merah

Solo

Berdasarkan data terbaru di situs Pemkot Solo per Senin (25/1/2021), jumlah kasus positif Covid-19 sebanyak 7.825. Adapun perinciannya 4.987 orang telah sembuh, 369 orang meninggal, 2.177 pasien menjalani isolasi mandiri, serta 292 pasien menjalani perawatan.

Karanganyar

Adapun total kasus positif Covid-19 di Karanganyar jumlahnya mencapai 4.831. Perinciannya 94 pasien menjalani isolasi mandiri, 236 dirawat inap, 3.976 sembuh, dan 195 lainnya meninggal.

Wonogiri

Sementara itu jumlah kasus Covid-19 di Wonogiri mencapai 2.353. Dengan perincian 2.082 orang telah dinyatakan sembuh, 160 pasien dirawat di rumah sakit, 19 pasien isolasi mandiri, dan 92 orang meninggal.

Baca juga: Inilah Deva Rachman Istri Syekh Ali Jaber yang Dijuluki Khadijah

Zona Oranye

Sukoharjo

Satgas Covid-19 Sukoharjo mencatat 3.722 kasus positif dengan 3.047 pasien telah dinyatakan sembuh. Sebanyak 293 pasien menjalani isolasi mandiri, 153 orang dirawat inap, dan 229 lainnya meninggal.

Boyolali

Satgas Covid-19 Boyolali mencatat secara kumulatif ada 4.159 kasus positif. Perinciannya 233 pasien dirawat, 220 orang menjalani isolasi mandiri, 3.584 telah sembuh, dan 122 lainnya meninggal.

Baca juga: Geger! Tukang Cukur Madura di Grogol Sukoharjo Ditemukan Meninggal

Sragen

Sementara Sragen yang telah turun status menjadi zona oranye mencatat total 4.157 kasus positif Covid-19. Sebanyak 154 kasus aktif, 388 pasien sembuh, dan 165 orang meninggal dunia.

Klaten

Sedangkan di Klaten total ada 3.468 kasus positif Covid-19 sejak awal pandemi sampai saat ini. Adapun total kasus aktif saat ini sebanyak 303, sementara 3.017 orang dinyatakan sembuh, dan 148 lainnya meninggal dunia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya