SOLOPOS.COM - Ilustrasi Penanganan Ebola (Dok/JIBI/Solopos/Reuters)

Wabah ebola yang melanda Afrika mulai bisa diatasi. Liberia dinyatakan bebas ebola.

Solopos.com, MONROVIA – Badan Kesehatan Dunia (WHO) menyatakan Liberia bebas Ebola, Sabtu (9/5/2015). Pernyataan itu tercetus setelah dalam 42 hari tidak ditemukan kasus baru di negara Afrika tersebut.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Sebanyak 4.700 orang tewas selama setahun epidemi penyakit itu. Liberia mencatat ratusan kasus baru dalam sepekan di puncak wabah antara Agustus dan Oktober lalu.

“Pada saat Anda berada di saat terburuk, ini adalah waktu ketika Anda menjadi yang terbaik. Itu yang yang terjadi pada kami,” tutur Presiden Liberia, Ellen Johnson Sirleaf, seperti dikutip dari Reuters, Minggu (10/5/2015).

“Tapi tugas belum berakhir…tantangannya adalah kami tetap berada di nol [kasus ebola],” tambah dia.

Perwakilan WHO di Monrovia, Alex Gasasira, mengaku salut akan upaya Liberia.

“Ini merupakan penghargaan kepada pemerintah dan rakyat Liberia yang tidak pernah goyah bertekad mengalahkan Ebola,” ucap dia.

Sementara Medecins Sans Frontieres (MSF) mengingatkan agar Liberia tetap waspada akan penyakit mematikan yang juga pernah tercatat padam di negara tetangga, Guinea tetangga dan Sierra Leone.

Menurut WHO, 11.005 nyawa terenggut akibat keganasan Ebola di tiga negara Afrika Barat sejak wabah dimulai pada Desember 2013.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya