SOLOPOS.COM - Pocong di desa Kepuh, Nguter, Sukoharjo, yang viral hingga Korea Selatan. (Istimewa)

Solopos.com, SOLO – Aksi warga Desa Kepuh, Kecamatan Nguter, Sukoharjo, menjadi perhatian media asing di Korea Selatan. Dalam foto yang beredar viral di media sosial, tampak dua orang berkostum pocong berjaga-jaga di gapura kampung di Sukoharjo.

Awalnya, pocong dalam foto itu tersebut diklaim menjaga kampung di Purworejo yang melakukan karantina di tengah pandemi corona.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Ini Kisah di Balik Foto Viral Pocong Jaga Kampung di Nguter Sukoharjo

Namun, foto viral pocong jaga kampung itu dipastikan bukan diambil di Purworejo, melainkan di Nguter, Sukoharjo.

Foto yang viral itu menunjukkan dua pocong duduk di depan gapura Dusun Kesongo, Desa Kepuh, Sukoharjo. Sosok di balik pocong itu tak lain adalah pemuda desa setempat.

Tak jelas dari mana asalnya, foto itu lantas viral lantaran diunggah dengan keterangan bahwa pocong disiapkan untuk berjaga karantina mandiri. Foto ini lantas meramaikan media sosial, hingga sampai diulas sejumlah media di Korea Selatan.

Aksi 2 Pocong Asal Nguter Jaga Kampung di Tengah Pandemi Corona

Ada beberapa saluran TV dan laman Internet Korea Selatan yang memberitakan ini. Beberapa yang paling populer adalah SBS dan MGC.

Saluran TV Korea Selatan yang lain, JTBC juga memberitakan hal yang sama dan bahkan telah kembali dibahas Jang Hansol di channel Youtube Korea Remoit.

Hansol mengatakan netizen-netizen Korea juga mempunyai respons-respons yang unik terhadap berita ini.

Bukan di Purworejo, Foto Viral Pocong Jaga Kampung Diambil di Nguter Sukoharjo

Cerita Asli Pocong Viral Sukoharjo

Dikonfirmasi Solopos.com, Foto pocong itu bukan disiagakan untuk menjaga kampung yang melakukan karantina mandiri. Melainkan diambil menjelang peringatan 1 Sura pada 2019 di Desa Kepuh.

Hal tersebut dikonfirmasi Karang Taruna Wijaya Kusuma (Jakusa), Desa Kepuh, Nguter, Anjar Panca, saat berbincang dengan Solopos.com, Kamis (2/4/2020).

Anjar dan pemuda desa lainnya merasa keberatan foto viral dua pocong yang berjaga di gapura dusun diklaim menjaga karantina warga kampung di Purworejo.

Pulang dari Amerika, 3 ABK Asal Solo Akan Karantina Mandiri di Hotel

“Foto dua pocong itu asli di sekitar gapura Dusun Kesongo, Desa Kepuh bukan Purworejo. Kami kecewa ada media mainstream yang menyebut lokasi foto pocong di Purworejo. Saya belum pernah dimintai konfirmasi oleh media yang bersangkutan,” kata dia.

Anjar menceritakan foto viral pocong itu merupakan hasil jepretan pemuda Dusun Kesongo, Sukoharjo, pada 2019. Saat fenomena lockdown lokal muncul di setiap kampung, foto itu dibagikan ke grup Whatsapp pemuda desa dan menyebar ke media sosial pada Minggu (29/3/2020).

Belakangan, setelah foto itu viral pocong kembali disiagakan untuk mengawasi karantina mandiri. Pocong baru yang dibuat Maret 2020 mulai beroperasi pada pukul 19.00-21.00 WIB. Waktu tersebut dipilih agar anak-anak serta remaja setempat tetap berada di rumah untuk belajar.

Uenak, Physical Distancing Corona Shandy Aulia Mandi Bareng Suami

Menanggapi informasi menghebohkan itu, Forum komunikasi pimpinan kecamatan (Forkopincam) Nguter, Pemerintah Desa Kepuh dan anggota karang taruna mengecek ke lokasi foto viral pocong di gapuran Dusun Kesongo pada Rabu (1/4/2020) malam.

Kepala Desa Kepuh, Marimo, menegaskan foto viral pocong itu bukan diambil di Purworejo. Melainkan di Dusun Kesongo, Desa Kepuh, Sukoharjo.

“Foto pocong di depan gapura lokasinya di Kesongo, Desa Kepuh, Nguter bukan Purworejo. Foto di Purworejo itu bohong alias hoaks,” tegasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya