SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solopos.com, OGAN KOMERING ULU — Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) langsung memperbaiki sejumlah ruas jalan utama di Kabupaten Ogan Komering Ulu, Sumatra Selatan, yang rusak parah dan viral. Tindak lanjut tersebut muncul setelah Presiden Jokowi menginstruksikan PUPR untuk melakukan perbaikan.

Direktur Preservasi Jalan Direktorat Jenderal Bina Marga Atianto Busono menegaskan perbaikan jalan tersebut akan dilakukan dengan penambalan lubang serta pengaspalan jalan. Fokusnya akan dilakukan di sepanjang Kecamatan Batu Marta.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

“Jalan ini sudah sangat mendesak dilakukan mengingat fungsinya berada cukup vital dan utama,” kata Atianto Busono di Palembang, Senin (4/3/2019), dilansir Suara.com.

Pihaknya mengakui jika Presiden Jokowi sudah menginstruksikan kepada pihaknya untuk segera melakukan perbaikan. Meski demikian, Atianto tidak menyebut besaran dana yang akan dikeluarkan untuk melakukan perbaikan.

Dia hanya mengapresiasi pemerintah setempat telah memiliki dananya. “Kalau tidak salah sudah masuk tahapan lelang,” imbuhnya. Dia menargetkankan pengerjaan perbaikan jalan ini dapat rampung satu bulan ke depan.

Seperti diketahui, sebelumnya warganet dihebohkan dengan foto-foto milik Robby Ari Sanjaya yang diunggah di akun Facebooknya. Foto yang juga menampilkan model yang berada di kubangan lumpur itu kemudian viral.

Pemuda tersebut berhasil mempresentasikannya dengan baik meski tujuannya untuk melakukan kritik pada pemerintah. Pemilik foto sengaja memiliki gagasan dengan mengkritik pemerintah dengan foto-foto lucu itu bermula dari pengalamannya melewati jalan-jalan rusak di kampungnya, Batumarta.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya