SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

<p><strong>Solopos.com, SOLO</strong> &mdash; Baru-baru ini, di beberapa daerah di Indonesia ditemui badut baru yang memiliki tampilan nyeleneh. Badut tersebut berupa maneken yang seakan-akan menggendong bayi di depannya.</p><p>Badut tersebut tampak aneh dan kerap kali dinilai sebagai badut yang menyeramkan lantaran sosok bayi yang digendong merupakan kepala orang dewasa. Orang dewasa itulah yang sejatinya penggerak badut tersebut.</p><p>Badut seperti itu kini <a href="http://viral.solopos.com/read/20180917/486/940233/sosok-dikira-hantu-di-konser-sheila-on-7-ternyata-perempuan-cantik">viral</a> setelah fotonya dibagikan pengguna akun Twitter @hendoranto, Minggu (16/8/2018). Pada keterangan foto, ia menilai badut seperti itu merupakan pesaing badut mampang untuk urusan keanehan dan keseramannya. "Masihkah kalian menganggap badut mampang menyeramkan [setelah melihat badut ini]?" tulisnya.</p><p>Foto badut itu pun kemudian <a href="http://viral.solopos.com/read/20180918/486/940410/foto-jadul-keluarga-jokowi-viral-bodi-kahiyang-jadi-sorotan">viral</a> dan ramai dikomentari netizen yang mengutarakan pendapatnya terkait badut tersebut. Banyak yang menilai badut baru itu memang memiliki tampilan aneh yang cukup menyeramkan. "<em>Serem</em> banget," tulis pengguna akun Twitter @aizanahh.</p><p>"Gila ini 2000x lebih <em>creepy</em> [seram]," ungkap pengguna akun Twitter @@nurull_af.</p><p>Terlepas dari keseraman badut tersebut, netizen memuji orang-orang di balik si badut. Mereka menilai badut <a href="http://viral.solopos.com/read/20180918/486/940425/cewek-ini-dansa-bareng-boneka-di-ultahnya-alasannya-bikin-mewek">viral</a> tersebut merupakan sumber penghasilan para orang di baliknya yang rela panas-panasan di jalanan demi memenuhi kebutuhan hidup.</p>

Promosi BRI Borong 12 Penghargaan 13th Infobank-Isentia Digital Brand Recognition 2024

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya