SOLOPOS.COM - Aksi Sukarelawan menyelamatkan bebek yang terjebak abu vulkanik Semeru. (Suara.com)

Solopos.com, LUMAJANG — Viral video beberapa orang sukarelawan menyelamatkan seekor bebek yang terjebak abu vulkanik dampak dari guguran awan panas Gunung Semeru.

Tidak diketahui kapan peristiwa itu terjadi. Namun, video tersebut memperlihatkan upaya para sukarelawan mengeluarkan si bebek tak berdaya. Dua kaki si bebek tertimbun abu vulkanik sehingga tak bisa bergerak.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Abu vulkanik tebal akibat guguran awan panas Gunung Semeru terjadi Sabtu (4/12/2021) di Kabupaten Lumajang, Provinsi Jawa Timur. Sejumlah desa terdekat dengan Gunung Semeru berselimut abu vulkanik.

Baca Juga : Satu Ton Rendang untuk Warga Terdampak Erupsi Semeru di Lumajang

Ekspedisi Mudik 2024

Abu vulkanik Semeru menimbun rumah, harta benda, hewan ternak milik warga, bahkan manusia. Upaya para sukarelawan menyelamatkan si bebek itu direkam dan diunggah akun TikTok @beatyom.

Si bebek tampak putus asa sehingga para sukarelawan berinisiatif menolong bebek kecil tersebut. “Seekor bebek diselamatkan para relawan erupsi Semeru,” tulis pemilik akun tersebut pada video seperti dilansir dari Suara.com, Rabu (8/12/2021).

Mereka menggali abu vulkanik di sekitar kaki si bebek menggunakan alat. Mereka terlihat cukup kesulitan. Abu vulkanik mulai mengeras dan ketebalan cukup tinggi.

Baca Juga : Sukarelawan Wonogiri Diterjunkan ke Lokasi Bencana Gunung Semeru

Setelah berupaya menggali dan dibantu beberapa orang sukarelawan, unggas kecil itu berhasil diselamatkan dari timbunan abu vulkanik. Diduga, kaki bebek itu sudah tertimbun selama beberapa hari.

Aksi penyelamatan seekor bebek itu mencuri perhatian warga internet dan telah dilihat lebih dari 9 juta kali dengan komentar beragam.

“Inilah alasan Tuhan tidak menghancurkan dunia ini dengan cepat, karna kita masih memiliki banyak orang baik,” ujar @semesxxxxx.

Baca Juga : BPBD Boyolali Kirim 15 Rescuer ke Kawasan Gunung Semeru

“Baru tau kalo abunya bisa sekeras ini, selama ini ku kira debu yang bisa disapu gitu,” ungkap @innexxxxxx.

“Ngeri pasirnya langsung beku sekeras itu, gimana saudara kita yang tertimbun di dalamnya. Ya Allah lindungi saudara kita di Lumajang,” ucap @ekobxxxxx.

“Lakukanlah hal baik sekecil apapun, karena kita tidak pernah tau kebaikan yang mana yang mengantar kita ke surga,” ungkap @afuwxxxxx.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya