SOLOPOS.COM - Bocah yang memiliki bulu banyak di legannya. (Instagam/ @fakta.indo)

Solopos.com, SOLO — Seorang bocah mempunyai keunikan yaitu pada lengan tangan kanannya tumbuh bulu dengan lebat. Hal itu kemudian mengundang perhatian warga sekitar hingga ada yang mengabadikan keunikan bocah tersebut.

Video keunikan pada bocah itu kemudian tersebar di Instagram seperti di akun @fakta.indo. “Lengan anak ini ditumbuhi rambut lebat,” keterangan pada video itu.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Baca Juga: Misteri Makam di Pinggir Jalan Teposanan, Disebut Milik Robinhood Solo

Video viral itu memperlihatkan bocah mengenakan baju berwarna kuning yang mempunyai keunikan pada lengan tangannya. Lengan bocah yang tumbuh bulu lebat itu dipegang dan diusap si perekam video. Sementara si bocah tampak ketakutan ketika di kerubungi beberapa orang.

Unggahan rekaman bocah spesial tersebut mendapatkan puluhan ribu tanda suka dan ribuan komentar dari netizen hingga Jumat (26/11/2021).

Netizen yang melihat kondisi anak di video kemudian mendoakan di kolom komentar. “Semoga bisa ditangani dan seperti anak-anak lainnya ya dek,” komentar pengguna akun @ajikim.

Baca Juga: Jos! Pemuda-Pemudi di Boyolali Ini Tetap Sinoman Meski Diguyur Hujan

“Sehat-sehat terus dede dan semoga menjadi anak yang sukses,” timpal pengguna akun @rd.effendy.

Netizen lain bercerita sepupunya juga memiliki bulu lebat namun tidak selebat bocah di video. “Sepupuku juga cuman dia enggak selebat itu. Gak tau kenapapa dari ujung lengan atas itu banyak banget sepupuku juga masih kecil, doi kelas 2 SD,” tulis pengguna akun @ak_nabilajung.

Baca Juga: Viral! Dimarahi Nenek, 2 Bocah Kabur dari Rumah Jalan Belasan Kilometer

Di sisi lain, netizen berharap agar video bocah berbulu lebat di lengan kanannya itu tidak tersebar di grup Whatsapp keluarga. “Jangan sampai videonya kesebat di grup keluarga,” tulis pengguna akun @cholilahmd.

“Jangan sampai masuk grup keluarga gaes!!” timpal pengguna akun @qiran.a._kkr.

 

Lihat postingan ini di Instagram

 

Sebuah kiriman dibagikan oleh Fakta Indo | Berita Indonesia (@fakta.indo)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya