Viral
Rabu, 30 Oktober 2019 - 15:15 WIB

Video Viral: Hiii Serem, Water Barrier di Tol Bisa Gerak Sendiri

Newswire  /  Ginanjar Saputra  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Water barrier di Tol Pandaan-Malang yang bergerak diduga terkena angin. (Instagram)

Solopos.com, SOLOKisah misteri terjadi di Tol Pandaan-Malang, Pasuruan, Jawa Timur (Jatim). Di tol tersebut, ada dua pembatas jalan berupa water barrier yang mampu bergerak dengan sendirinya.

Kisah misteri itu terekam kamera pengawas dan videonya menjadi viral di media sosial. Banyak akun media sosial yang mengunggah video itu dan dibumbui dengan kisah misteri.

Advertisement

Berdasarkan video yang diunggah, memang tampak dua water barrier bergerak tanpa bantuan manusia. Salah satu water barrier bahkan sampai berada di tengah jalan.

Tak Terkait Kisah Misteri?

Advertisement

Tak Terkait Kisah Misteri?

Namun demikian, peristiwa pada video viral itu disebut sama sekali tak berkaitan dengan kisah misteri. Pendiri Jakarta Defensive Driving Consulting (JDDC), Jusri Pulubuhu, menjelaskan perisitiwa itu tak berhubungan dengan metafisika.

"Jadi peristiwa water barrier bergerak sendiri di tol Malang itu bisa dijelaskan ilmiah," kata Jusri kepada Detik.com, Selasa (29/10/2019).

Advertisement

"Sebab diketahui water barrier tersebut ternyata banyak yang kosong [tidak diisi air]. Faktor lain dari lingkungan, ada dua celah di situ. Dan faktor cuaca saat sekarang yang angin sedang begitu kencang. Jadi pergerakan barrier itu hal yang wajar," terang Jusri.

Sementara itu, Manajer Humas PT Jasa Marga Tol Pandaan-Malang Agus Tri Antyo menyampaikan di ruas tol tersebut memang kerap ada angin kencang. "Saya sehari dua kali lewat situ. Mobil saya Ertiga kalau lewat situ agak bergoyang. Apalagi Terios punya kantor yang sering saya pakai," terang Agus.

 

Advertisement
View this post on Instagram

 

A post shared by MAKASSAR INFO (@makassar_iinfo) on

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif