SOLOPOS.COM - Potongan video imbauan tertib berlalu lintas yang dipublikasikan Polres Kendal. (Instagram-@polres_kendal)

Video unik tentatng imbauan tertib berlalu lintas yang dipublikasikan Polres Kendal bikin netizen terhibur.

Semarangpos.com, KENDAL – Belakangan hari ini, aparat kepolisian tampak getol menggaungkan imbauan tertib berlalu lintas di media sosial, salah satunya adalah aparat Polres Kendal. Melalui media sosial Instagram, Senin (12/3/2018), aparat Polres Kendal mengunggah video unik mengenai imbauan tertib berlalu lintas yang mampu membuat netizen terhibur.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Berdasarkan video yang diunggah itu, tampak dua laki-laki mengenakan kebaya layaknya perempuan sedang berboncengan menggunakan sepeda motor tanpa memakai helm. Bukan hanya itu, dua lelaki itu juga melawan arus lalu lintas.

Ekspedisi Mudik 2024

A post shared by polres_kendal (@polres_kendal) on

Tak pelak dua lelaki itu diberhentikan polisi untuk diberikan peringatan serta surat bukti pelanggaran (tilang). Lucunya, dua lelaki yang berdandan layaknya perempuan itu justru merayu si polisi yang mereka anggap tampan untuk segera diberikan surat tilang. Mereka beralasan tak menggunakan helm demi menjaga bentuk sanggul.

Sontak video unik yang memuat aksi polisi dari Polres Kendal itu ramai dikomentari netizen. Tak sedikit dari mereka yang mengaku tertawa setelah melihat video imbauan tertib lalu lintas dari Polres Kendal tersebut. “Ngakak nonton ini hahhahah,” tulis pengguna akun Instagram @ida_molas.

“Aku fokus sama mbak mbake yang dua itu ndan,” timpal pengguna akun Instagram @madam_gilda.mc.

Wkwkwk… Kaget hpku sampai mencelat,” ungkap pengguna akun Instagram @bp3_novita_kendal.

Di samping dari komentar netizen terhadap video unik itu, aparat Polres Kendal mengimbau kepada pengguna sepeda motor untuk selalu menggunakan helm dan menaati peraturan lalu lintas. “Apapun bentuk rambut anda pakailah helm SNI saat berkendara. Ingin cepat sampai tujuan? Setop lawan arus. Melawan arus hanya mempercepat perjalanan anda untuk sampai ke rumah sakit,” tulis pengelola akun Instagram @polres_kendal.

Aparat Polres Kendal menambahkan dengan mematuhi peraturan lalu lintas maka dapat terhindar dari kecelakaan lalu lintas. “Setop pelanggaran, setop kecelakaan, keselamatan adalah milik bersama,” pungkas pengelola akun Instagram milik Polres Kendal tersebut.

KLIK dan LIKE di sini untuk lebih banyak berita Semarang Raya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya