SOLOPOS.COM - Sopir truk balas dendam pada pencuri ponselnya (Youtube)

Sopir truk di Tiongkok balas dendam kepada pria yang sebelumnya mencuri ponselnya.

Solopos.com, GUANGDONG – Sebuah video menjadi viral karena menampilkan aksi heroik seorang sopir truk melumpuhkan pencuri. Sopir truk yang tidak disebut namanya itu nampak tanpa rasa takut menendang pencuri ponselnya yang mengendarai kendaraan dalam kecepatan tinggi.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Video yang diambil dari rekaman CCTV dari daerah Foshan, Guangdong Tiongkok Selatan itu diunggah oleh People’s Daily China, Selasa (20/12/2016). Dalam deskripsi video tersebut diungkapkan satu hari sebelumnya sopir truk sedang menelepon di dalam truk yang berhenti. Pintu truk yang terbuka membuat pencuri memandangnya sebagai peluang. Dengan sigap si pencuri merampas ponsel dari tangan sopir truk dan melarikan diri.

Satu hari setelahnya, sopir truk tersebut melihat pencuri menggunakan motornya akan melintasi jalan di mana pencurian hari sebelumnya dilakukan. Tanpa pikir panjang, sopir truk menghadang si pencuri yang mengendarai sepeda motor dalam kecepatan tinggi.

Dalam rekaman nampak sopir truk melompat sesaat sebelum tertabrak, ia berniat menendang si pencuri. Si sopir nampak terjatuh di atas si pencuri yang juga jatuh bersama motor skuter yang dikendarainya. Si sopir langsung berdiri dan memukuli si pencuri. Nampak seperti adu mulut, si sopir kemudian mendapatkan ponselnya kembali sebelum membiarkan si pencuri melarikan diri.

Hingga Rabu (28/12/2016) malam, pukul 22.47 WIB, video tersebut sudah ditonton lebih dari 1,1 juta kali.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya