SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

(detik)

JAKARTA--Badan Kehormatan (BK) DPR telah melimpahkan kasus video porno mirip anggota Komisi IX DPR Karolin Margret Natasa ke Kepolisian. Jika Kepolisian tidak bergerak, BK akan menempuh jalan lain.

Promosi BRI Group Berangkatkan 12.173 Orang Mudik Asyik Bersama BUMN 2024

“Kalau tidak diproses, bukan tidak mungkin kita menempuh jalan lain,” kata Wakil Ketua BK DPR, Siswono Yudho Husodo, kepada wartawan di Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Jumat (27/7/2012).

BK bisa menghadirkan saksi tambahan. BK juga tidak mau kasus ini kandas di tengah jalan. “Kita bisa mengundang saksi-saksi tambahan. Pokoknya kita akan tuntaskan,” tegasnya.

BK DPR sudah memanggil Karolin Margret Natasa terkait video porno itu. Karolin disebut-sebut mirip dengan perempuan yang di dalam video.

Kepada BK DPR, Karolin sudah membantah soal tudingan itu. Dia menduga ada pihak tertentu yang berniat politik di balik kasus itu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya