SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Istanbul–Sebastien Vattel berhasil merebut posisi start terdepan GP F1 Turki, Minggu (7/6) setelah dalam babak kualifikasi mengukuhkan diri sebagai yang tercepat. Pebalap tim Red Bull itu mencatat waktu terbaiknya 1 menit 28,316 detik yang diukirnya dalam babak kualifikasi, Sabtu (6/6).

Tampaknya, ancaman pemilik tim Red Bull terhadap tim Brawn GP untuk tidak bersenang dulu, harus disikapi Ross Brawn dan kedua pebalapnya, Jensoon Button dan Rubens Barichello.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Karena, pada sesi kualifikasi kedua, Vettel menjadi yang tercepat. Pebalap asal Jerman yang diharapkan bisa menggantikan Michael Schumacher, paling tidak mengharumkan nama Jerman di arena F1.

Ekspedisi Mudik 2024

Namun saat balapan yang menempuh 58 lap, Vettel tidak boleh melakukan kesalahan dalam start. Pasalnya, kedua pebalap tim Brawn mengepungnya. Di sampingnya bertengger Jenson Button.

Pebalap Inggris itu kalah cepat 0,900 detik dari Vettel. Sementara rekan setimnya, Rubens Barichello membayang di belakang Vetel yang hanya kalah cepat 1,058 detik.

Di luar dugaan, sang penguasa sirkuit Istanbul, Felipe Massa. Pemegang juara tiga kali berturut-turut (2006-2008) ini, harus rela start dari posisi ketujuh. Pebalap Brasil ini mencatat waktu terbaiknya, 1 menit 29,653 detik.

Padahal, Ferrari sudah menerapkan strategi berbeda di sesi kualifikasi terakhir, Pertama dengan ban kompon lunak, juga tidak membuahkan hasil yang bagus. Dicoba dengan dengan kompon keras, akhirnya runner up dunia 2008 ini harus puas start di baris keempat didampingi oleh pebalap utama Renault, Fernando Alonso.

Kompas/fid

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya