SOLOPOS.COM - Valentino Rossi. (Instagram/@valeyellow46)

 Solopos.com, SOLO — Pembalap Moto GP, Valentino Rossi, dipastikan akan terlempar dari tim Monster Energy Yamaha musim 2021. Namun, Valentino Rossi sudah memastikan akan berlabuh ke tim satelit Yamaha, yakni Petronas Yamaha SRT.

Rossi mengaku sudah pasti akan bergabung dengan tim tersebut meski belum tanda tangan. "Berita yang menyebutkan saya sudah menandatangani itu tidak benar, tetapi kami sangat dekat untuk menyetujui kontrak [dengan Petronas Yamaha SRT]," ujarnya seperti dikutip dari laman resmi Moto GP, Kamis (16/7/2020).

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Hari Ini Dalam Sejarah: 16 Juli 1918, Kaisar Terakhir Rusia Dibunuh Bolshevik

Ia bahkan yakin 99% ia akan menunggangi sepeda motor dari tim tersebut. "Saya ingin melanjutkan balapan. Saya 99% yakin bahwa saya akan berlomba dengan tim Petronas pada 2021," tegas pria 41 tahun itu.

Tiktok Goyang Tarakdung Viral, Almira Dapat Penghargaan

Valentino Rossi mengungkapkan harus menyelesaikan beberapa hal sebelum akhirnya bergabung dengan Petronas Yamaha SRT. Ia harus memastikan orang yang akan bekerja dengannya kelak.

"Kami masih harus menyelesaikan beberapa perincian, terutama tentang tim saya dan orang-orang yang akan bekerja dengan saya. Kami sedang berbicara tentang bagaimana kami akan membentuk tim, ada banyak hal yang harus dilakukan," sambung pembalap yang dijuluki The Doctor itu .

Ogah Petani Jadi Komoditas Politik, KTNA Sragen Tawarkan 5 Program ke Cabup

Posisi Rossi di tim Monster Energy Yamaha memang sudah tergantikan. Tim tersebut telah menunjuk Maverick Vinales dan Fabio Quartararo untuk menggeber sepeda motor mereka di lintasan Moto GP.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya