SOLOPOS.COM - Ilustrasi vaksin booster Covid-19. (Freepik)

Solopos.com, SEMARANG — Gubernur Jawa Tengah (Jateng), Ganjar Pranowo, mendukung wacana vaksin booster sebagai syarat perjalanan dan masuk mal. Ia bahkan menyarankan disediakannya fasilitas untuk vaksin booster di pusat perbelanjaan seperti mal.

Wacana vaksin booster sebagai syarat perjalanan dan masuk mal digulirkan pemerintah menyusul capaian vaksinasi dosis ketiga itu yang masih minim. Hingga 4 Juli 2022, capaian vaksin booster di Indonesia baru sekitar 51,1 juta dosis atau 24,5% dari total sasaran.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Ganjar mengaku wacana vaksin booster untuk syarat perjalanan dan masuk ke mal itu sangatlah tepat. Jika perlu, menurutnya, mal menyiapkan tempat untuk vaksin booster.

“Menurut saya baik juga sih, kalau perlu di malnya dikasih tempat untuk boosting. Jadi kalau belum ya tinggal suntik,” ujar Ganjar di kantornya, Rabu (6/7/2022).

Dengan cara itu, lanjut Ganjar, semangat masyarakat yang tampak mulai mengendur untuk mengikuti vaksinasi bisa kembali meningkat. “Jadi memang sebenarnya harus disebarkan karena kemarin agak kendor. Saya sudah minta Dinas Kesehatan dalam dua pekan ini untuk genjot terus,” ujarnya.

Baca juga: Booster Jadi Syarat Masuk Mal, Epidemiolog: Tambah Sentra Vaksinasi

Adapun kondisi Covid-19 di Jawa Tengah saat ini terkendali. Penambahan kasus yang ada, kata Ganjar, tak terlalu signifikan pada pekan ini. Selain itu, Ganjar menyebut angka kesembuhan juga meningkat.

“Kondisi [persebaran] Covid-19 baik, masih terkendali. Kenaikan kasusnya sih tiap hari tidak terlalu signifikan. Ini saya pantau daily report-nya,” katanya.

Ganjar membeberkan daerah dengan jumlah kasus tertinggi saat ini adalah Kabupaten Klaten dengan total kasus aktif 127 kasus. Diikuti Kota Semarang dengan 124 kasus. Selanjutnya secara berurutan Jepara dan Wonosobo.

Meski demikian, Ganjar mengaku belum akan melakukan pengetatan terhadap aktivitas masyarakat. Ia hanya mengimbau masyarakat agar selalu mengedepankan gaya hidup sehat dan selalu memakai masker, terutama di tempat keramaian.

Baca juga: Ganjar Bantah PPDB Jateng 2022 Diusik Hacker, Tapi Ada Oknum Ubah Data

“Belum ada pengetatan, sekarang kita dorong masker saja. Minimal itu. Masker, hidupnya sehat, makanannya bergizi ya insyaallah oke,” tandasnya.

Sebelumnya, Presiden Joko Widodo juga terus mendorong agar vaksinasi ketiga atau booster terus digencarkan terutama di wilayah dengan capaian di bawah target nasional. Menko Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto, menyatakan bahwa ke depan pemerintah akan memberlakukan vaksin booster sebagai syarat perjalanan dan kegiatan masyarakat, salah satunya kepada pengunjung atau warga yang ingin masuk ke mal.

“Nah, tentunya dosis ketiga ini akan dipersyaratkan untuk berbagai kegiatan yang melibatkan masyarakat banyak dan juga untuk berbagai perjalanan. Jadi tadi arahan Bapak Presiden untuk di airport juga disiapkan untuk vaksinasi dosis ketiga,” ujar Airlangga, dikutip dari laman presidenri.go.id.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya