SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Bandung — Meski utang RI menembus angka Rp 1.600 triliun, Deputi Menko Bidang Ekonomi Makro dan Keuangan, Erlangga Mantik mengatakan tingkat utang itu tidak mengkhawatirkan.

Menurut Mantik, utang itu masih berada dalam batas normal dan termasuk sehat. Sebab, RI dibanding negara lain, rasio utang terhadap PDB (produk domestik bruto) adalah yang paling rendah.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

“Tentunya, itu menjadi prestasi sendiri dan tentang masalah utang ini lembaga rating memberi apresiasi yang meyakinkan,” kata Mantik disela-sela acara diskusi STruktur APBN 2010 Pasca Perubahan dan Peluang dari Pemulihan Ekonomi di Bandung , Sabtu (10/4).

Banyak negara, kata Mantik, mengakui keuangan Indonesia sehat. Pasalnya, angka utang ini tidak dilihat pada besar nilainya tapi pada kemampuan negara itu membayar.

“Kita dengan komposisi utang sekarang masih mampu membayar,” ujarnya. Terlebih dengan adanya penguatan rupiah, jumlah pembayaran utang juga semakin efisien.

Bank Indonesia juga dikabarkan selalu memantau perkembangan utang Indonesia. Evaluasi terhadap utang ini dibuat pertigabulanan.

“Secara umum, utang kita itu kalau dilihat dari neraca perdagangan masih surplus. Itu yang mengakibatkan cadangan devisa terus menguat, karena kegiatan ekspor kita makin baik,” ujarnya.

Nilai Ekspor RI tercatat sejak Januari smapai Februari 2010 mencapai US$ 22,8 miliar. Angka ini meningkat signifikan dibanding 2009. Sementara itu, cadangan devisa terus merangkak naik menjadi angka tertinggi pada kuartal pertama ini sebanyak US$71,8 miliar.

Peringkat investasi juga tahun ini dinaikkan Fitch dari BB menjadi BB+, untuk Standard & poor dari BB- menjadi BB dan dari Moodys dari Ba3 menjadi Ba2.

VIVAnews/ tiw

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya