SOLOPOS.COM - Mahasiswa Universitas Terbuka (UT) Surakarta belajar jarak jauh, bisa dari manapun dan kapanpun.(istimewa)

Banner Ekspedisi Ekonomi Digital 2021

Solopos.com, SOLO — Universitas Terbuka (UT) Surakarta masih jadi pilihan masyarakat untuk mengenyam pendidikan di perguruan tinggi. Tawaran kuliah sambil bekerja dan perkuliahan daring menjadi daya tarik masyarakat dengan beragam latarbelakang sosial, ekonomi dan pekerjaan untuk mengenyam pendidikan di perguruan tinggi.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Kampus UT Surakarta terletak di Jalan Solo-Tawangmangu, Desa Sapen, Kecamatan Mojolaban, Kabupaten Sukoharjo. Terdapat beberapa fakultas di UT Surakarta, yakni Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP), Fakultas Ekonomi (FE), Fakultas Sains dan Teknologi (FST), Fakultas Hukum, Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FHISIP), Program Pascasarjana serta Program Sertifikat. Tawaran kuliah sambil kerja menjadi salah satu daya tarik UT Surakarta. Para mahasiswa bisa membagi waktu antara kuliah dan kerja.

“Biasanya, ada ketakutan pekerja yang menuntut ilmu di perguruan tinggi. Apakah harus mendahulukan pekerjaan kantor atau kuliah. Nah, enaknya kuliah di UT Surakarta mahasiswa bisa membagi waktu antara belajar dan kerja. Tidak ribet, praktis dan hemat,” kata Aditya Fajar, mahasiswa Program Studi Hukum FHISIP UT Surakarta, Rabu (8/12/2021).

Mahasiswa Semester V itu menyebut sebagian besar mahasiswa UT Surakarta merupakan pekerja. Adit, sapaan akrabnya, mengaku bekerja di salah satu restoran waralaba internasional di Kota Bengawan. Saat libur bekerja atau memiliki waktu senggang, Adit mengikuti perkuliahan daring.

Baca Juga: Mulai Dijual Hari Ini, Begini Cara Beli Tiket MotoGP Mandalika 2022

Mereka bisa mengikuti perkuliahan dimana pun dan kapan pun lantaran sistem pembelajaran di UT Surakarta secara online. Mahasiswa tak perlu datang ke kampus. Cukup dengan mengakses tutorial dan bahan ajar, mahasiswa bisa menerima materi perkuliahan.

“Ini keunikan sekaligus keunggulan UT Surakarta dibanding perguruan tinggi lainnya. Sistem perkuliahan tidak terbatas ruang dan waktu. Sangat fleksibel dan mudah bagi para pekerja,” ujar dia.

Lantas bagaimana dengan para pekerja yang sudah lama lulus SMA namun berniat melanjutkan studi? Tak perlu khawatir, tidak ada pembatasan tahun ijazah, usia, ekonomi, maupun latar belakang sosial bagi calon mahasiswa yang ingin mendaftar di UT Surakarta. Asal memiliki ijazah SMA dan sederajat serta bersungguh-sungguh ingin menimba ilmu pasti diterima di UT Surakarta.

“Mahasiswa yang kuliah di UT Surakarta dari berbagai latar belakang pekerjaan, ekonomi dan sosial. Semua bisa mengakses layanan perkuliahan secara online tanpa terikat waktu dan tempat kuliah. Saya sendiri juga bekerja sebagai guru PAUD di Kabupaten Sragen,” timpal mahasiswi PG PAUD asal Kabupaten Karanganyar, Albitsna Faridatul Muzayanah.

Baca Juga: Curhat Menkeu Sri Mulyani, Banyak yang Salah Kaprah soal Utang Negara

Sistem Perkuliahan Online

Selain perkuliahan, sistem ujian di UT Surakarta dilakukan secara online lewat aplikasi take home exam (THE). Mahasiswa dapat mengunduh naskah soal ujian di aplikasi THE. Hal ini sangat memudahkan mahasiswa yang berdomisili di wilayah perdesaan dengan jarak puluhan kilometer dari kampus.

Mahasiswa Prodi Ilmu Komunikasi FHISIP UT Surakarta, Zhason Adi Kusuma, mengatakan biaya kuliah di UT Surakarta sangat terjangkau bagi para pekerja yang telah berkeluarga.

Kuliah di UT Surakarta bebas biaya gedung karena sistem perkuliahan dilaksanakan secara online. Hal ini meringankan beban mahasiswa yang bersungguh-sungguh ingin meraih gelar sarjana. Sehari-hari, Zhason bekerja sebagai staf marketing salah satu perusahaan media di Kota Solo.

“Sebagian penghasilan untuk memenuhi kebutuhan hidup sehari-hari. Sebagian penghasilan lainnya digunakan untuk biaya kuliah. Bagi saya, kuliah di UT Surakarta sangat terjangkau,” kata dia.

Baca Juga: Setuju Kompensasi, DPR: Jangan Sampai Premium Batal Dihapus Tapi Langka

Mahasiswa lain yang menempuh Prodi Ilmu Hukum FHISIP, Atsil Al Bassam, mengaku tertarik kuliah di UT Surakarta lantaran aspek kualitas, akreditasi, dan legalitas. Seluruh program studi di UT Surakarta terakreditasi B dan A oleh Badan Akreditasi Nasional (BAN) Perguruan Tinggi.

Kualitas layanan pendidikan jarak jauh di UT Surakarta diakui International Council for Distance Education (ICDE). Ini bukti UT Surakarta diakui secara nasional dan internasional dalam memberikan akses layanan pendidikan yang mampu mencetak sumber daya manusia (SDM) berkualitas.

“UT menjadi perguruan tinggi negeri yang lulusannya terbanyak diterima saat seleksi calon pegawai negeri sipil [CPNS]. Artinya, lulusan UT memiliki daya saing dan tak kalah berkualitas dengan PTN lain di Indonesia,” ujar dia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya