Rabu, 11 Mei 2011 - 21:15 WIB

USB berikan beasiswa 40 mahasiswa tak mampu

Redaksi Solopos.com  /  Aksara Solopos  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solo [SPFM], Universitas Setiabudi Surakarta (USB) memberikan beasiswa kepada 40 mahasiswa yang berprestasi, namun tidak mampu. Wakil Rektor 3 USB Narimo saat ditemu wartawan, Rabu (11/5) mengatakan, pemberiaan beasiswa pada tahun ini meningkat jika dibandingkan dengan tahun lalu. Menurut Narimo pada tahun lalu beasiswa yang diberikan hanya kepada 10 mahasiswa. Pemberiaan beasiswa untuk tahun ini, merupakan tahun kedua. Narimo menambahkan, untuk mendapatkan beasiswa, calon mahasiswa harus melengkapi beberapa persyaratan. Diantaranya adalah, nilai rata-rata 7,5, berasal dari keluarga tidak mampu, dengan dibuktikan surat keterangan dari RT dan kelurahan setempat.

Selain itu, Narimo menjelaskan, setiap mahasiswa yang mendapatkan beasiswa, harus lulus sesuai jadwal, sebab jika mengulang satu matakuliah atau lulus tidak sesuai jadwal, maka mahasiswa tersebut harus membayar sendiri. Sementara itu, pada tahun ajaran ini, USB mentargetkan 917 mahasiswa baru. [SPFM/hen]

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Kata Kunci :
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif