SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

US open 2017 diwarnai dengan kemenangan Maria Sharapova.

Solopos.com, NEW YORK—Maria Sharapova menandai comeback ke ajang grand slam dengan sempurna. Tak tanggung-tanggung, ratu tenis dunia asal Rusia tersebut menundukkan unggulan kedua, Simona Halep, pada babak pertama US Open 2017.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Sharapova memaksa Halep angkat koper secara prematur dengan kemenangan rubber set 6-4,-4-6, 6-3, di New York, Selasa (29/8/2017) WIB. Ini merupakan laga perdana Sharapova di panggung grand slam sejak penampilannya di Australian Open 2016 atau sebelum dirinya tersangkut skandal doping.

Ekspedisi Mudik 2024

Sharapova dikenai sanksi larangan tampil dalam turnamen apa pun selama 15 bulan karena mengonsumsi Meldonium. Sanksi itu berakhir April lalu. Tapi Sharapova belum bisa turun pada grand slam French Open dan Wimbledon.

Sharapova beruntung mendapat wild card untuk menembus babak utama US Open tahun ini. Sejak tersangkut skandal doping, ranking Sharapova terlempar ke posisi 146 dunia. Juara US Open 2006 ini pun kembali membuktikan kelasnya sebagai salah satu petenis putri paling disegani di era ini.

“Setelah absen cukup lama sebelum turun di turnamen ini membuat saya agaknya akan sulit menang pada pertandingan ini [kontra Halep]. Tapi saya bisa melakukannya dan saya bangga,” jelas Sharapova, seperti dilansir Reuters.

Comeback Sharapova  di Flushing Meadows, kompleks US Open, pun menjadi magnet tersendiri.  Arena pertandingan yang berkapasitas 23.700 penonton penuh. Dengan mengenakan kostum serbahitam yang elegan, Sharapova tampil percaya diri sejak set pertama.

Namun di set kedua, Sharapova kecolongan. Padahal, di set tersebut, dirinya sempat memimpin 4-1 atas Halep. Petenis berusia 30 tahun tersebut menyudahi perlawanan Halep dengan keunggulan 6-3 pada set penentuan.  Sharapova tampil agersif. Seperti dilansir dailymail.co.uk, dia mengemas 60 pukulan winner. Sharapova pun sudah ditunggu petenis Hungaria, Timea Babos, pada babak berikutnya.

“Saya hanya berpikir ini seperti hari-hari biasa, laga  biasa, namun kali ini lebih berarti. Saya tahu ini akan menjadi pertandingan yang menguras fisik melawan Simona dan secara mental saya sudah mempersiapkannya. Saya ingin menikmati kemenangan ini, kemudian baru berpikir pertandingan selanjutnya,” ujar petenis yang akrab disapa Masha itu.

Sharapova semakin superior atas Halep dengan rekor 6-0 (menang-kalah). Penampilan Sharapova juga mendapat acungan jempol karena servisnya. Sedangkan Halep yang bangkit di set kedua kehilangan momentum setelah Sharapova cukup lama menghabiskan waktu jeda kamar kecil (toilet break).

“Saya juga biasa menggunakan itu [toilet break], dia memakai jeda itu sangat lama, itu mungkin gayanya dan saya tidak mau komentar,” urai Halep yang tampak kecewa, seperti dikutip Dailymail.co.uk.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya