SOLOPOS.COM - Ilustrasi petugas medis menangani virus corona (Covid-19). (Freepik)

Solopos.com, KLATEN — Sebanyak enam pasien positif Covid-19 di Kabupaten Klaten, Jawa Tengah dinyatakan sembuh, Selasa (7/7/2020). Di waktu yang sama, dua warga di Kabupaten Klaten dipastikan positif Covid-19.

Berdasarkan siaran pers yang diterima Solopos.com, keenam pasien sembuh dari Covid-19 terdiri atas empat orang asal Kecamatan Bayat serta satu orang asal Kecamatan Wedi dan satu asal Kecamatan Klaten Selatan.

Promosi Lebaran Zaman Now, Saatnya Bagi-bagi THR Emas dari Pegadaian

Seluruh pasien yang dinyatakan sembuh dirawat di Rumah Sakit Daerah (RSD) Bagas Waras Klaten.

Keempat pasien yang sembuh asal Bayat adalah ST perempuan 70 tahun, NH perempuan 41 tahun, HAP perempuan 10 tahun, dan SM perempuan 38 tahun. Keempat pasien tersebut dinyatakan pasien positif Covid-19 sejak 18 Juni 2020.

Sedangkan dua pasien lainnya yang juga dinyatakan sembuh, yakni AGA laki-laki 30 tahun asal Wedi dan YB laki-laki 41 tahun asal Klaten Selatan. AGA dirawat di RSD Bagas Waras Klaten sejak 18 Juni 2020, sedangkan YB dirawat di RSD Bagas Waras Klaten sejak 20 Juni 2020.

"Meski sudah dinyatakan sembuh, yang bersangkutan tetap menjalani isolasi mandiri di rumahnya masing-masing selama 14 hari," kata Ketua Gusgas PP Covid-19 Klaten sekaligus Bupati Klaten, Sri Mulyani, dalam siaran persnya yang diterima Solopos.com, Selasa (7/7/2020).

2 Pasien Baru

Selain menjelaskan enam pasien positif Covid-19 sembuh, Sri Mulyani juga menjelaskan dua warga Klaten terpapar virus corona. Masing-masing adalah HS, laki-laki, 42, asal Tulung dan S, laki-laki, 37, asal Cawas.

Sehari-harinya, HS bekerja sebagai karyawan swasta di Kudus. Kuat dugaan, HS terpapar Covid-19 di Kudus. Sedangkan S bekerja sebagai seorang pedagang. Diduga, S terpapar Covid-19 saat melakukan perjalanan Klaten-Malang.

Saat ini, keduanya dirawat di Rumah Sakit Jiwa Daerah (RSJD) Soedjarwadi Klaten. "Kondisi keduanya baik," katanya.

Berbekal enam kasus sembuh dan dua penambahan Covid-19 tersebut, jumlah kumulatif kasus positif Covid-19 di Klaten mencapai 62 orang. Sebanyak 45 orang dari jumlah tersebut dinyatakan sembuh.

Sebanyak 14 orang menjalani perawatan di rumah sakit dan 3 orang meninggal dunia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya