SOLOPOS.COM - Rektor UNS Solo, Jamal Wiwoho (memakai jas hitam), memberikan keterangan pers mengenai rangkaian peringatan Dies Natalis ke-45 UNS di Rektorat Kantor Pusat dr Prakoso UNS, Solo, Jumat (5/2/2021). (Solopos/Wahyu Prakoso)

Solopos.com, SOLO -- Universitas Sebelas Maret atau UNS Solo menyiapkan serangkaian acara memperingati Dies Natalis ke-45. Ini merupakan dies natalis pertama UNS dengan status sebagai perguruan tinggi negeri berbadan hukum atau PTNBH.

Perayaan Dies Natalis tahun ini berbeda mengingat pandemi Covid-19. Dengan komitmen meningkatkan kreativitas dan inovasi Tri Dharma Perguruan Tinggi, mayoritas kegiatan dilakukan secara virtual.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Rektor UNS Solo, Jamal Wiwoho, menjelaskan UNS memperingati dies natalis pertama dengan status PTNBH dengan tema Dengan Semangat 45 Meningkatkan Kreativitas dan Inovasi Tri Dharma Perguruan Tinggi Menuju Keunggulan UNS PTBH.

Baca Juga: PT KAI Tambah Daya Listrik 5 MW, Rute KRL Jogja-Solo Bakal Sampai Palur?

“Pelaksanaan dies natalis bersamaan dengan pandemi Covid-19 sehingga kegiatannya secara virtual. Rangkaian kegiatan mulai dari lomba virtual, kegiatan seni budaya, bidang ilmiah, bidang olahraga, pameran, dan seremonial,” katanya kepada wartawan di Rektorat Kantor Pusat dr Prakoso UNS Solo, Jumat (5/2/2021).

Menurut Jamal, rangkaian peringatan dimulai dengan upacara bendera Dies Natalis, penanaman pohon guru besar, malam inagurasi. Kemudian sidang senat terbuka dies natalis. Rangkaian acara berlangsung sejak Senin (1/2/2021) sampai Jumat (12/3/2021).

“Akan ada pidato orasi ilmiah pemenang Nobel 2019, Ester Duflo. Lalu penghargaan alumni berprestasi dan penghargaan kepada tokoh seni dan budaya, Ibu Waldjinah,” paparnya.

Baca Juga: Akhirnya... Flyover Purwosari Solo Dibuka Mulai Selasa!

Lomba Virtual

Jamal mengatakan Dies Natalis UNS Solo tahun ini juga diwarnai lomba virtual meliputi lomba video sejarah, profil dan kepemimpinan program studi, video gerakan kampus masuk desa. Lalu laman fakultas, video UNS mengajar daring, kantin sehat fakultas, UNS virtual choir festival antar fakultas. Berikutnya, vlog UNS Bercerita digital inovation challenge, poster pengabdian riset, dan kompetisi internasional.

Adapun kegiatan bidang ilmiah berupa Research Day mulai Senin (15/2/2021) sampai Senin (31/5/2021). Seminar Javanologi sejak Senin (1/2/2021) hingga Rabu (31/2/2021) terdiri dari performance art Sirep Kala Sungsang, pembuatan film berdurasi 10 menit tentang prosesi upacara Sirep Kala Sungsang.

Baca Juga: Kunjungi Korban Banjir Pesu, Bupati Klaten Sri Mulyani Bantu Bersih-Bersih Rumah

Semua fakultas menyelenggarakan kegiatan bertaraf internasional secara daring dan membuat e-book terbitan ber-ISBN. Sedangkan bidang olahraga meliputi internasional pencak silat, internasional taekwondo, atletik virtual. Selain itu, pada bidang seni dan budaya meliputi wayang kulit virtual, lomba tembang macapat tingkat nasional, seni rupa, lomba geguritan, dan lomba pameran virtual.

Ketua Dies Natalis ke-45 UNS Solo, Djoko Suhardjanto, mengatakan rangkaian kegiatan dapat diikuti internal maupun eksternal kampus UNS. Informasi lengkap rangkaian dies natalis dapat diakses pada laman resmi https://dies45.uns.ac.id.

“Semua kegiatan kompetisi sifatnya internasional yang diselenggarakan oleh fakultas sesuai karakteristik setiap fakultas,” paparnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya