SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solopos.com, SOLO – Perayaan Tahun Baru Imlek rasanya kurang sempurna tanpa adanya pertunjukan barongsai. Kesenian tradisional China ini memang selalu dipentaskan untuk memeriahkan Tahun Baru Imlek.

Gerakan yang energik berpadu dengan musik menghentak menjadi ciri khas pertunjukan barongsai. Namun, kali ini ada video viral yang menunjukkan barongsai versi berbeda. Tarian khas China itu bukannya diiringi dengan suara tabuhan tambur, gong, dan simbal, melainkan musik kekinian dari Indonesia.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Adapun musik yang dipilih mengiringi barongsai itu biasa dipakai ketika joget maumere. Musik tersebut memang biasa dipakai untuk mengiringi gerakan senam yang tengah digandrungi sebagian masyarakat Indonesia.

Selanjutnya, pemain barongsai yang terekam dalam video viral unggahan pemilik akun Instagram @SukmaHapsari, Senin (4/2/2019), berjoget energik diiringi lagu Gangnam Style. Pertunjukan barongsai lucu tersebut mendapat perhatian warganet. Sejumlah netizen memuji atraksi pemain barongan yang keren dan kekinian itu.

“Seru banget. Apalagi Indonesia kaya banget dengan lagu-lagu daerahnya. Tetap energik dan lucu. Dan ini serasa barongsai Indonesia punya,” komentar @dk8371sri.

“Barongsai Ambon manise,” puji Jaran Goyang.

Atraksi barongsai unik tersebut agaknya digelar di mal. Pada layar di belakang pemain barongan itu tertulis Spring Shopping Festival 2019 yang digelar di mal tersebut. Sayang, tidak dijelaskan detail di mana pertunjukan itu dilakukan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya