SOLOPOS.COM - Pelatih Timnas Vietnam, Park Hang-seo. (Dok. Zing.vn)

Solopos.com, JAKARTA – Pelatih Timnas Vietnam, Park Hang-seo, tidak menganggap remeh lawan-lawan di Grup B Piala AFF 2020. Meski menjadi tim unggulan, Vietnam menilai seluruh tim di Grup B tangguh.

Hal itu dikatakan Park Hang-seo seusai drawing Piala AFF 2020 secara virtual pada Selasa (21/9/2021) siang WIB. Sebagai juara bertahan, Vietnam satu grup dengan Timnas Indonesia, Malaysia, Kamboja, dan Laos.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

“Saya pikir tim di grup yang tergabung dengan Vietnam semuanya sama. Mereka lawan yang tangguh,” ucap Park Hang-seo dikutip dari situs vff.org.vn.

Baca Juga: Hasil Drawing Piala AFF 2020, Shin Tae-yong: Menarik  Indonesia Satu Grup dengan Malaysia dan Vietnam

Ekspedisi Mudik 2024

“Kami harus memberikan yang terbaik di setiap pertandingan. Tujuan pertama adalah melewati fase grup lebih dulu. Kemudian kami bisa melaju ke semifinal dan final,” imbuhnya.

Masih dalam laporan yang sama, Park Hang-seo kemudian mengeluhkan stamina yang bakal dihadapi para pemain. Sebab, Vietnam kini menjalani Kualifikasi Piala Dunia 2022 ronde ketiga.

“Sekarang kami bermain di babak kualifikasi ketiga Piala Dunia 2022. Jelas kami akan menghadapi banyak kesulitan karena harus pindah untuk bermain kandang dan tandang yang cukup melelahkan,” ungkap pelatih asal Korea Selatan tersebut.

Baca Juga: Mantan Kapten Persis Solo Bruno Casimir Gabung Persipa Pati

 

Kualifikasi Piala Dunia

“Selain itu, V.League (Liga Vietnam) saat ini tidak berlangsung, jadi pemilihan pemain hanya dapat dilakukan dari daftar yang sudah disiapkan dari Kualfikasi ketiga Piala Dunia,” lanjutnya.

Vietnam sendiri merupakan satu-satunya negara Asia Tenggara yang lolos ke babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2022. Vietnam tergabung dengan negara kuat seperti Australia, Arab Saudi, Oman, Jepang, dan China.

Sejauh ini, Vietnam sudah menjalani dua laga melawan Arab Saudi dan Australia yang semuanya berakhir dengan kekalahan.

Baca Juga: Jelang Liga 2, Bendera Persis Solo “Merahkan” Soloraya

Sementara itu, Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, menyambut positif hasil drawing Piala AFF 2020. Juru taktik asal Korea Selatan tersebut menilai satu grup dengan Vietnam dan Malaysia akan membuat persaingan menjadi lebih menarik.

“Berada di Grup B bersama Vietnam dan Malaysia sangat menarik bagi saya karena mereka tim yang kuat,” kata Shin Tae-yong dalam keterangan resminya, Selasa (21/9/2021).

“Kami akan berjuang keras demi meraih kemenangan di setiap laga. Kami akan melakukan persiapan dengan baik,” tambah mantan pelatih Timnas Korea Selatan tersebut.

Baca Juga: Stadion Manahan Jadi Venue Pembukaan Liga 2 2021

Piala AFF 2020 rencananya digelar pada 5 Desember 2021 hingga 1 Januari 2022. Pada edisi kali ini, Piala AFF akan menggunakan format home tournament mengingat masih dalam masa pandemi Covid-19. Pada edisi-edisi sebelumnya, Piala AFF berformat home-away.

Belum diketahui negara mana yang menjadi tuan rumah karena situasi pandemi Covid-19 yang masih sama-sama tinggi. AFF akan mengumumkannya di kemudian hari.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya