SOLOPOS.COM - Foto ilustrasi surat suara. (dataindonesia.id)

Solopos.com, KARANGANYAR — Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Karanganyar menggelar rapat kordinasi (rakor) dengan perwakilan pengurus partai politik (parpol). Rapat yang digelar di Sekretariat Daerah (Setda) Karanganyar, Kamis (28/7/2022), ini membahas tahapan pendaftaran, verifikasi, dan penetapan parpol peserta Pemilu 2024.

Ketua Divisi Teknis Penyelenggara KPU Karanganyar, Muhammad Maksum, dalam acara itu menyampaikan jadwal dan tahapan pemilu 2024, termasuk verifikasi faktual.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

“Jadi kaitannya dengan kegiatan verifikasi faktual di Karanganyar sesuai jadwal ada di tanggal 15 Oktober-4 November 2022. Kami akan melihat data di sipol [sistem informasi partai politik] ada berapa parpol yang mendaftar di Karanganyar dan melihat keanggotaannya,” ujarnya di sela-sela acara.

KPU akan menyiapkan personel untuk melakukan verifikasi faktual parpol yang meliputan verifikasi keanggotaan dan verifikasi kepengurusan. “Kami juga akan mendatangi kantor parpol di Karanganyar tertuama yang baru dan tidak lolos [Pemilu 2019],” imbuhnya.

Baca Juga: kpuSDIT Az-Zahra 1 Sragen Gelar Pemilu Capres-Cawapres, Ada KPU-nya Juga

Sementara itu, seusai rakor  pengurus KSB DPD PSI Karanganyar melakukan audiensi dengan KPU Karanganyar. Rombongan diterima oleh Ketua KPU, Triastuti Suryandari dan komisioner lainnya.

Dalam kesempatan itu DPD PSI Karanganyar menyerahkan surat keputusan (SK) kepengurusan yang baru periode 2021-2025 dengan Ketua Abdullah Arya Prima Satya.

“PSI berharap dengan adanya komunikasi yang baik dengan KPU, kami semakin siap dan matang dalam menghadapi tahapan verifikasi faktual dengan arahan-arahan dari KPU. PSI membuka komunikasi dari berbagi unsur untuk menerima masukan dan aspirasi, serta memperkuat koordinasi dengan kader dalam persiapan tahapan verifikasi faktual ini,” ujar Sekretaris DPD PSI Karanganyar, Landri Sumarmo.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya