SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi


Karanganyar (Espos)-
-Elemen buruh di Kabupaten Karanganyar menyerukan adanya perombakan besar-besaran di tubuh Dewan Pengupahan, terutama dari unsur perwakilan serikat pekerja (SP).

Mereka menilai anggota Dewan Pengupahan yang terdiri dari unsur pemerintah, pengusaha dan buruh, tak mampu mewakili kepentingan kaum buruh pada khususnya. Akibatnya, upah minimum kabupaten (UMK) Karanganyar tahun 2010 ini hanya ditetapkan senilai Rp 761.000.

Promosi Selamat! Direktur Utama Pegadaian Raih Penghargaan Best 50 CEO 2024

Nilai UMK tersebut masih jauh dari harapan kaum buruh, karena jauh di bawah angka kebutuhan hidup layak (KHL) yang nilainya Rp 801.840. Selain itu, UMK Karanganyar pada tahun ini ternyata juga berada di bawah Sukoharjo, yang mencapai Rp 769.500.

“Terus terang, buruh sangat kecewa dengan ini. UMK-nya sudah jauh dari KHL, masih di bawah Sukoharjo. Perwakilan buruh di Dewan Pengupahan kami nilai gagal memperjuangkan kaum buruh. Mereka juga terbukti tidak mampu menjalankan perannya secara baik dan kredibel di bidang ini,” kata Ketua DPC Serikat Pekerja Kimia Energi Pertambangan (SP-KEP) Karanganyar, Eko Supriyanto, saat ditemui Espos seusai acara sosialisasi UMK oleh Dinsosnakertrans di aula kantor Kelurahan Cangakan, Karanganyar kota, Rabu (9/12).

Karena itulah, pihaknya bersama elemen buruh lain akan mendesak pihak-pihak terkait untuk dilakukan reposisi dan restrukturisasi di Dewan Pengupahan Karanganyar. Dari tiga perwakilan buruh di Dewan Pengupahan ini, kata dia, semuanya dinilai tidak kredibel dan konsisten memperjuangkan kaum buruh.

Ditambahkan Ketua Umum Pimpinan Serikat Pekerja (PSP) SPN pabrik Kusuma Hadi Santosa Jaten, Sabat Bambang Kismanto, Dewan Pengupahan Karanganyar tidak mampu menjalankan fungsinya dengan baik dalam melaksanakan tahapan pembahasan UMK maupun pengawalan aspirasi buruh itu sendiri.

Para buruh itu berharap, perombakan di tubuh Dewan Pengupahan dapat segera dilakukan untuk menyelamatkan lembaga ini, serta memperjuangkan kesejahteraan buruh supaya lebih baik. Terlepas dari itu, mereka juga siap mengawal UMK Karanganyar 2010.

dsp

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya