SOLOPOS.COM - Pemain Inter Milan merayakan gol Podolski ke gawang Udinese. Ist/detiksport

Udinese vs Inter Milan berakhir dengan kemenangan tipis bagi Inter Milan. Padahal Udinese hanya bermain dengan 9 orang.

Solopos.com, UDINE — Inter Milan hanya bisa menang tipis atas Udinese pada pekan ke-33 Serie A. Padahal, tuan rumah harus tampil hanya dengan sembilan pemain sejak menit ke-58.

Promosi Komeng Tak Perlu Koming, 5,3 Juta Suara sudah di Tangan

Bermain di Stadion Friulli, Udine, Rabu (29/4/2015) dinihari WIB, Inter hanya menang 2-1 atas Udinese. Mauro Icardi membuka keunggulan Inter. Kemudian digandakan oleh gol dari Lukas Podolski.

Sejumlah insiden mewarnai laga itu. Udinese sudah kehilangan satu pemainnya sejak menit-menit terakhir babak pertama. Wasit kembali mengusir satu pemain Udinese di awal babak kedua.

Dengan tambahan tiga poin itu, untuk sementara Inter melompat tiga setrip ke urutan ketujuh dengan koleksi 48 poin.

Seperti dilansir detiksport, satu insiden terjadi di menit ke-34 sampai-sampai pertandingan dihentikan cukup lama. Cyril Thereau bertabrakan kepala dengan wajah Nemanja Vidic. Kepala Thereau sampai mengucurkan darah. Thereau pun mendapatkan perawatan dari tim medis. Kepala dia dibebat perban tapi sang pelatih Andrea Stramaccioni kembali menginstruksikan dia untuk turun ke lapangan usai perawatan itu.

Di menit ke-40, Udinese sudah kehilangan satu pemain. Maurizio Domizzi diusir keluar lapangan.

Di menit pertama babak kedua, Inter diganjar penalti. Umpan dari tengah diterima Kovacic yang meneruskan bola sampai ke kotak penalti. Sudah amat dekat dengan gawang, Kovacic dilanggar bek Udinese, Danilo.

Icardi menjadi eksekutor penalti. Menembak gawang ke pojok kiri, kiper yang sudah memprediksi dengan benar tak menggapai bola.

Tapi, keunggulan itu tak bertahan lama. Baru dua menit memimpin pertandingan, Antonio di Natale menyamakan kedudukan. Mendapatkan umpan dari tengah lawapangan, Di Natale meyambut drai sisi kiri dan menembakkan bola ke gawang Samir Handanovic. Kedudukan imbang 1-1.

Petaka bagi Udinese di menit ke-57. Mereka harus kehilangan satu pemain lagi karena kartu merah. Emmanuel Baddu protes berlebihan terhadap wasit.
Setelah kehilangan beberapa kali kesempatan, akhirnya Inter bisa memanfaatkan unggul jumlah pemain itu. Podolski menggandakan keunggulan Inter di menit ke-65. Upaya Podolski pertama gagal karena bola mampu diblok oleh kiper. Bola muntah disambut dan usaha kedua dilakukan Podolski dan berbuah gol untuk Inter. Kedudukan 2-1 untuk keunggulan Inter. (JIBI/SOLOPOS)

Susunan pemain:
Udinese:
Karnezis, Danilo, Domizzi, Widmer, Piris; Loureiro, Badu, Di Natale (Kone 61′), Guilherme (Pasquale 44′), Pinzi; Thereau

Inter Milan: Handanovic, Vidic, Santon, Felipe, D’Ambrosio; Icardi, Kovacic, Guarin (Podolski 65′), Medel, Hernanes (Gnokouri 90′); Palacio

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya