SOLOPOS.COM - Suasana sebuah pameran produk Toshiba beberapa waktu lalu di Jakarta. (JIBI/Bisnis Indonesia/Andi Rambe)

Solopos.com, JAKARTA — Toshiba berencana menghentikan beberapa produksi elektroniknya di Eropa dan China untuk berkonsentrasi mengembangkan jaringan produksi di Indonesia.

Menteri Perindustrian, M. S. Hidayat, mengatakan rencana tersebut disampaikan oleh perwakilan Toshiba dalam pertemuan dengan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono di Jepang.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

“Toshiba yang mau menutup cabang-cabangnya di Eropa dan di China, mau konsentrasi di Indonesia,” ungkapnya, Minggu (15/12/2013).

Perusahaan elektronik tersebut, lanjutnya, berencana mengembangkan Indonesia sebagai pusat produksi televisi dan peralatan rumah tangga. Namun, Hidayat belum bisa menyampaikan berapa besar rencana nilai investasi Toshiba di Indonesia untuk merealisasikan kebijakan tersebut.

Dia memperkirakan investasi Toshiba akan menjadi salah satu poin penting yang akan disampaikan oleh Ketua Asosiasi Indonesia-Jepang, Yosua Fukuda, dalam kunjungannya ke Indonesia pada 18 Desember 2013.

“Fukuda, bekas perdana menteri Jepang, akan bertemu Presiden. Dia mau buka Japan Indonesia Expo di Kemayoran, dia akan ketemu beberapa menteri juga,” kata Hidayat.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya