SOLOPOS.COM - Federer (Foto Getty Images/Clive Brunskill)

Federer (Foto Getty Images/Clive Brunskill)

LONDON- Unggulan ketiga Wimbledon, Roger Federer, mendapat perlawanan sengit dari petenis Prancis, Julien Benneteau, di babak ketiga. Butuh lima set untuk Federer bisa melaju ke babak selanjutnya.

Promosi Iwan Fals, Cuaca Panas dan Konsistensi Menanam Sejuta Pohon

Dalam laga yang tuntas Sabtu (30/6/2012) dinihari WIB, Federer sempat tertinggal dua set lebih dulu sebelum akhirnya merebut tiga set selanjutnya. Menghabiskan waktu lebih dari tiga jam, petenis asal Swiss itu akhirnya memulangkan Benneteau dengan 4-6, 6-7 (3), 6-2, 7-6(6) dan 6-1.

Melawan Benneteau, Federer sebenarnya bermain baik di set pertama meskipun membuat 8 unforced error. Namun justru Benneteau yang punya 9 unforced error malah mengakhiri set ini dengan unggul 6-4,

Masuk di set kedua laga kian ketat dan kedua petenis saling susul menyusul angka hingga skor imbang 6-6. Di game ke-13, Federer akhirnya harus kalah melalui tie break 7-3. Set ini membutuhkan waktu 72 menit untuk dituntaskan.

Di ambang mengikuti jejak Rafael Nadal yang tersingkir mengejutkan di babak kedua, Federer akhirnya bangkit di set ketiga dan hanya butuh waktu 27 menit untuk menang mudah 6-2.

Laga kembali sengit di set keempat di mana Benneteau memberi perlawanan seimbang pada Federer. Namun, saat memasuki tie break Federer menang 8-6 untuk mengambil set keempat ini.

Di set penentuan Benneteau yang seperti sudah kehabisan tenaga menyerah 1-6 dalam waktu 26 menit. Federer pun melaju ke babak 16 besar dan akan menantang petenis Belgia, Xavier Malisse, yang mengalahkan Fernando Verdasco asal Spanyol.

Kejutan terjadi saat unggulan ke-8 Janko Tipsarevic tersingkir di babak ketiga usai takluk dari unggulan ke-26 asal Rusia, Mikhail Youzhny, dengan 3-6 4-6 6-3 dan 3-6.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya