SOLOPOS.COM - AS Roma Dipastikan Datang ke Indonesia (Reuters)

Tur pramusim AS Roma digelar di Stadion Gelora  Bung Karno, Jakarta. Tim Putih unggul 1-0 atas Tim Merah di babak pertama.

Solopos.com, JAKARTA — Laga tur pramusim AS Roma mempertemukan Tim Merah vs Tim Putih di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, Sabtu (25/7/2015). Tim Putih AS Roma unggul 1-0 atas Tim Merah di babak pertama. Tim putih dimanajeri Julia Perez (Jupe) sementara tim merah dimanajeri Julia Estelle.

Promosi Isra Mikraj, Mukjizat Nabi yang Tak Dipercayai Kaum Empiris Sekuler

Laga tur pramusim AS Roma yang mempertemukan Tim Merah vs Tim Putih berlangsung sengit di babak pertama. Kedua tim terpaksa melakukan laga internal karena sanksi FIFA terhadap sepak bola Indonesia yang membuat klub atau timnas tak bisa melawan skuat Roma.

Ekspedisi Mudik 2024

AS Roma Merah yang dimanajeri artis Julie Estelle diperkuat oleh kapten Fransesco Totti, Radja Nainggolan dan Daniel de Rossi. Sedangkan AS Roma Putih dimanajeri artis Julia Perez, diperkuat Mattia Destro, Miralem Pjanic, Seydou Keita dan Maicon.

AS Roma Putih unggul 1-0 atas AS Roma Merah setelah Seydou Keita mencetak gol pada menit ke-9. Tertinggal satu gol, Tim Merah berusaha keras membalas, sayang peluang Ucan masih dapat digagalkan kiper Tim Putih, Bogdan Lobont.

Tim Roma Putih mendapat peluang tendangan bebas menit ke-20, namun tendangan Miralem Pjanic mampu ditepis kiper Tim Merah, Morgan de Sanctis. Laga tur pramusim AS Roma di Stadion GBK ini ini digelar 2 x 35 menit.

Pada menitke-25, kedua tim melakukan water break atau istirahat untuk minum selama satu menit, karena peraturan pertandingan sepak bola di Asia memperbolehkan hal tersebut.  Hingga babak pertama berakhir, Tim Putih AS Roma unggul 1-0 atas Tim Merah Roma.

Susunan Pemain
AS Roma Merah: Francesco Totti, Iago Falque, Di Livio, Ucan, Radja Nainggolan, Danielle De Rossi, Ashley Cole, Alesandro Florenzi, Alessio Romagnoli, Yanga Mbiwa, dan Morgan de Sanctis.

AS Roma Putih: Juan Iturbe, Destro, Miralem Pjanic, Leandro Paredes, Machin, Keita, Torosidis, Maicon, Leandro Castan, Capradossi, dan Lobont.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya