SOLOPOS.COM - Tukul Arwana. (Instagram/@tukul.arwanaofficial)

Solopos.com, SOLO – Komedian Tukul Arwana disebut-sebut sebagai raja duit. Pria kelahiran Semarang, Jawa Tengah, itu bahkan disebut sebagai salah satu artis terkaya di Indonesia.

Dalam tayangan Rumpi No Secret beberapa waktu lalu, Feni Rose si pembawa acara kaget membacakan berita yang menyebut Tukul merupakan artis terkaya kedua di Indonesia. Akan tetapi, pria bernama asli Tukul Riyanto itu hanya tersenyum.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Dihimpun dari berbagai sumber, Tukul Arwana kabarnya memiliki rumah seharga Rp80 miliar dan kontrakan 200 kamar. Semua kekayaan itu merupakan hasil kerja kerasnya selama di dunia hiburan.

Baca juga: Rasa Teh di Solo Ternikmat No Debat, Sepakat?

Sejak kecil Tukul hidup serba pas-pasan, bahkan dia pernah menjadi sopir truk di sekitar Pelabuhan Tanjung Mas Semarang. Setelah menikah dia hijrah ke Jakarta hingga mendapat nama panggung Arwana yang diberikan oleh rekannya, Tony Rastafara, agar Tukul menjadi orang kaya karena ikan arwana merupakan hewan peliharaan orang kaya. Nama inilah yang membawa Tukul menjadi artis top dan komedian papan atas Indonesia.

Meski hidup bergelimang harta, Tukul Arwana adalah pria yang sederhana. Dia tak pernah melewatkan masakan istrinya, Susiana, yang berasal dari tanah Minang.

Baca juga: Ngeden Ternyata Memicu Pendarahan Otak, Waspada!

Bagi Tukul, Susiana adalah istri yang pintar memasak dan mengerti makanan kesukaannya. Meski bisa membeli berbagai makanan mahal, Tukul justru lebih suka makan oseng kangkung, ayam kampung, telur mata sapi, dan teh manis.

Kesederhanaan itulah yang membuat pria kelahiran 16 Oktober 1963 itu dikagumi banyak orang. Sampai kabar tentang kondisinya yang terbaring lemah di Rumah Sakit Pusat Otak Nasional akibat pendarahan otak membuat banyak orang terkejut.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya